Lalu, untuk seleksi tahap 2, para calon StyloBebs Batch 3 diberikan challenge berupa video makeup dan foto OOTD yang kemudian harus diunggah ke akun Instagram mereka dengan caption bertema #SemuaBisaCantik dan #StopBeautyShaming serta mencantumkan alasan mereka ingin menjadi StyloBebs Batch 3.
Total peserta yang mendaftarkan diri pada seleksi tahap 1 pada 16 September 2021 mencapai 259 orang yang kemudian terkikis menjadi 100 peserta pilihan yang melaju ke tahap 2.
Di tahap 2 hanya ada 44 orang yang bisa melaju ke tahap grand final dengan syarat mereka harus mengikuti kelas pembekalan personal branding dari Kompas TV pada 23 Oktober 2021, 1 minggu sebelum grand final.
Baca Juga: Rekomendasi Skincare untuk Mencerahkan Kulit yang Kusam ala Febe StyloBebs Batch 2!
Hal tersebut tentunya menjadi benefit tersendiri bagi 44 grand finalist.
Meskipun tidak terpilih menjadi 20 besar, 24 grand finalist lain tetap mendapatkan bekal ilmu mengenai personal branding yang diberikan oleh news presenter Kompas TV, Audrey Chandra dan juga voucher belanja serta produk kecantikan dari berbagai brand yang bekerja sama dengan Stylo Indonesia sepanjang berjalannya proses penyisihan StyloBebs Ambassador Batch 3 ini.
Selama satu tahun ke depan, 20 StyloBebs Batch 3 terpilih akan banyak dilibatkan dalam event maupun kegiatan-kegiatan Stylo Indonesia lainnya, seperti StyloBebs Smart Discussion yakni kelas-kelas dari para expert, webinar umum Love Your Size dengan Stylovers, membuat review produk fashion dan beauty bekerja sama dengan para brand, dan masih banyak lagi.
Tentunya, mereka juga akan mendapatkan sertifikasi dari Stylo Indonesia sebagai StyloBebs Ambassador Batch 3.(*)