Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum seperti apa rangkaian skincare pagi dan malam untuk kulit berjerawat yang direkomendasikan?
Rangkaian skincare pagi dan malam untuk kulit berjerawat lengkap ini direkomendasikan cocok dan sesuai kebutuhan kulit yang berjerawat.
Dengan mengetahui rangkaian skincare pagi dan malam untuk kulit berjerawat ini, Stylovers tak perlu bingung menentukan produk skincare apa saja yang perlu dipakai.
Dilansir dari skinkraft.com, inilah rangkaian skincare pagi dan malam untuk kulit berjerawat yang lengkap.
Yuk, simak rangkaian skincare pagi dan malam untuk kulit berjerawat lengkap berikut ini!
Baca Juga: Rangkaian Skincare Kulit Berminyak dan Berjerawat, Ampuh Banget!
#1. Cleanser: Pagi dan Malam
Tahap memakai cleanser atau membersihkan wajah harus menjadi tahap pertama dari setiap rangkaian skincare.
Penting untuk membersihkan wajah dua kali sehari, terutama jika Stylovers memiliki jenis kulit yang rentan berjerawat.
Tahap ini membantu membersihkan semua minyak dan kotoran yang bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat.
Stylovers tidak harus menggunakan pembersih wajah khusus kulit berjerawat, karena produk pembersih wajah khusus kulit berjerawat biasanya membuat kulit menjadi kering.