Bangga, id.derms Sabet Penghargaan MURI untuk Edukasi Kesehatan Kulit dan Kelamin dengan Topik Terbanyak di Instagram

By Ananda Amelia, Selasa, 12 Oktober 2021 | 20:15 WIB
Bangga, id.derms Sabet Penghargaan MURI untuk Edukasi Kesehatan Kulit dan Kelamin (Dok. Stylo Indonesia)

Stylo Indonesia - Pentingnya edukasi mengenai kesehatan kulit dan kelamin sangat penting untuk dilakukan saat ini, hal tersebut yang membuat 8 orang dokter Spesialis Kulit dan Kelamin yang diantaranya dr. Stanley Setiawan, Sp.KK, dr. Henry Tanojo, Sp.KK, dr. Inneke Jane, Sp.KK, M.Kes, dr. Achmad Yudha, Sp.KK, dr. Ruri Pamela, Sp.KK, dr. Dian Pratiwi, Sp.KK, FINSDV, FAADV, dr. Deasy Thio, Sp.KK, dan dr. Indah Widyasari, Sp.KK berinisiatif membentuk sebuah platform dengan nama id.derms.

Stylovers tentu sudah sering mendengar platform id.derms, bukan? Yap, id.derms merupakan komunitas yang tergabung dalam platform Instagram dengan misi mengedukasi masyarakat terkait kesehatan kulit dan kelamin lewat kegiatan Instagram Live yang hingga kini mencapai 108 episode dengan lebih dari 100 kontributor dokter Spesialis Kulit dan Kelamin yang berasal dari berbagai kota di penjuru Indonesia.

Topik yang diangkat dalam Instagram Live meliputi seluruh bidang kompetensi dokter Spesialis Kulit dan Kelamin dalam kesehatan kulit, kuku, rambut dan kelamin, serta berbagai prosedur atau tindakan terkait, dengan perhatian khusus pada trending topik dan berbagai misinformasi atau hoax seputar bidang kompetensi yang penting untuk diluruskan. 

Baca Juga: Apakah Eksim Bisa Sembuh Total? Simak Penjelasan Dokter Kulit!

Melihat begitu banyaknya antusias hingga mencapai 108 episode, hal tersebut membuat id.derms dianugerahkan penghargaan MURI untuk “Edukasi Kesehatan Kulit dan Kelamin di Instagram dengan Episode dan Topik Terbanyak.”