Stylo Indonesia - Tak hanya fashion selebriti Tanah Air yang menarik untuk diperbincangkan.
Penampilan selebriti luar negeri, seperti gaya fashion artis di dalam drama Korea juga asyik dibahas.
Penampilan para artis di dalam drama Korea yang selalu terlihat modis dan stylish pastinya tak luput dari sorotan.
Apalagi drama Korea yang dibintangi sang artis sedang hits, membuat penampilannya menjadi perhatian publik dan netizen.
Seperti yang diketahui, Shin Min Ah merupakan salah satu artis Korea yang tengah menjadi sorotan pada drama terbaru yang bintanginya.
Berperan sebagai Yoon Hye Jin di Hometown Cha Cha Cha, Shin Min Ah tampil modis mengenakan fashion item dengan harga fantastis.
Belum lama ini, Sandra Dewi mengunggah potret dirinya pada akun Instagram pribadinya.
Baca Juga: Ide Styling Kaos Hitam Polos Tampak Mewah ala Sandra Dewi, Modis dan Feminin Banget!
Dari unggahan fotonya, Sandra Dewi mengenakan maxi dress bermotif floral.
Hand bag berwarna kuning tampak matching dengan dress yang dikenakannya.
Perpaduan OOTD serba kuning dengan kitten heels berwarna putih membuat penampilan Sandra Dewi terlihat anggun.
Makeup flawless dan rambut panjangnya yang terurai tampak menyempurnakan penampilannya.
Uniknya, netizen langsung teringat dengan salah satu dress yang pernah Shin Min Ah kenakan di drama Hometown Cha Cha Cha.
Benar saja, Shin Min Ah pernah mengenakan dress bermotif floral yang mirip dipakai Sandra Dewi pada unggahan fotonya belum lama ini.
Terungkap dari akun @kdrama_fashion, dress yang dikenakannya dari brand fashion ternama, Erdem.
Dress yang dikenakan kekasih Kim Woo Bin dalam drama terbarunya dibanderol seharga Rp 17,783,268.75.
Penampilan Sandra Dewi mengenakan dress yang mirip Shin Min Ah pakai di drama Hometown Cha Cha Cha sontak menjadi sorotan netizen.
Warganet pun memuji penampilan Sandra Dewi dalam balutan dress yang mirip Shin Min Ah pakai di drama Hometown Cha Cha Cha terlihat sangat cantik dan anggun.
Baca Juga: Bukan Kaleng-kaleng, Segini Harga Fantastis Sandal Jepit Sandra Dewi Istri Konglomerat Harvey Moeis
"Vibes hyejin Hometown chachacha," tulis akun @yurikajohan.
"Inget bajunya hyejin," tulis akun @novaforida26.
"Cantik alami dan elegan," tulis akun @winarni3229.
"Dress seperti di drakor hometown cha cha, cantiikkkk," tulis akun @murti.aseqemol.
"Mirip dres bu dokter home town cha cha cha," tulis akun @zayn.fadillah.
"Anggun sekali," tulis akun @pray4463.
Bagaimana menurut Stylovers?(*)