Tren Warna Rambut 2022: Produk Perawatan Rambut Berwarna Incaran Sejuta Umat

By Novita Ibnati Awalia, Selasa, 5 Oktober 2021 | 09:00 WIB
Tren Warna Rambut 2022: Produk Perawatan Rambut Berwarna Incaran Sejuta Umat (freepik.com)

Stylo Indonesia - Tahukah Stylovers produk perawatan rambut berwarna yang akan jadi bagian dari tren warna rambut 2022

Wajib banget nih Stylovers untuk tahu tren warna rambut 2022 dengan produk perawatan rambut berwarna

Setiap tahunnya tren berubah, juga tren warna rambut 2022 dengan produk perawatan rambut berwarna yang akan jadi tren. 

Stylo Indonesia merangkum liputan khusus tren warna rambut 2022 termasuk produk perawatan rambut berwarna yang diprediksi akan disukai masyarakat. 

Baca Juga: Tren Warna Rambut 2022: Warna Natural Jadi Favorit untuk Tampil Cantik Effortless

Kira-kira apa saja yang akan jadi tren produk prrawatan rambut yang disukai masyarakat? 

Apakah sama dengan tahun-tahun berikutnya? 

Cek selengkapnya yuk, Stylovers!

Inovasi perawatan rambut kini makin praktis dan simpel. 

Hal ini menjadi salah satu faktor perubahan tren produk perawatan rambut di salon pada tahun 2022.

"Untuk perawatan tahun mendatang itu hampir sama kayak pakai masker, terus pakai conditioner, treatment untuk di salon atau di rumah juga boleh. Itu lebih membantu merawat warna, agar  rambutnya nggak kering, jadi rambut lebih sehat." jelas Pipit, Stylist One Piece Hair Studio Kelapa Gading. 

"Untuk perawatan terkini di 2022 adalah filler keratin smooth and shine. Di mana kita secara instan bisa mendapatkan rambut berkilau seperti setelah perawatan masker di salon. dan ini juga bisa bertahan hingga 20 kali pencucian rambut," ujar Wisnu Gandara, Creative & Development Director Irwan Team Hair Design & Irwan Team Academy.

Baca Juga: Tren Produk Makeup 2022: Permainan Eyeliner dan Ombre Lips Akan Sangat Diminati!

Filler keratin smooth ini cocok untuk kondisi rambut setelah diwarnai bahkan untuk perawatan rambut rusak sekalipun agar tetap sehat dan bercahaya.

Perawatannya yang mudah dan hasilnya yang bagus membuat perawatan ini diprediksi akan jadi tren. 

"Dengan hasil super shine yang instan dan bisa bertahan sampai 20 kali pencucian rasanya keratin smooth siang ini akan menjadi perawatan favorit di 2022," tambah Wisnu. 

Produk perawatan rambut berwarna tentunya dibutuhkan baik untuk perawatan sebelum dan sesudah pewarnaan. 

"Warna akan lebih awet sebenarnya jika kondisi rambut tetap sehat dan jadi sangat penting melakukan pretreatment sebelum kita melakukan pewarnaan perawatan dan juga rutin melakukan perawatan di salon setelah melakukan pewarnaan dan juga di rumah dengan rangkaian produk yang tepat yang direkomendasikan oleh stylist kesayangan anda," ujar Wisnu. 

Selain itu, ada pun beberapa produk perawatan rambut berwarna yang diprediksi jadi favorit untuk dilakukan di rumah.

Baca Juga: Tren Sepatu 2022: Desain Futuristik Hingga Sepatu Heels Jadi Item Wajib Punya! 

"Perawatan rambut warna bisa dilakukan di salon maupun di rumah. Dengan mengaplikasikan produk yang khusus untuk menjaga kilau dan juga warna rambut seperti hairmask, conditionaer, atau hair serum yang tersedia di brand L'Oreal contohnya rangkaian Reflection dari Kerastase atau juga Vitaminocolor dari seri Expert," tambahnya.

Nah, itu dia prediksi tren produk perawatan rambut berwarna di tahun 2022. 

Jangan sampai ketinggalan tren rambut 2022 dan tren warna rambut 2022 ya, Stylovers! (*) 

 #SemuaBisaCantik