Perawatan Wajah untuk Cegah Penuaan Dini, Ini yang Harus Kamu Lakukan!

By Annisa Suminar, Minggu, 19 September 2021 | 12:55 WIB
(Ilustrasi) Perawatan Wajah untuk Cegah Penuaan Dini, Ini yang Harus Kamu Lakukan! (freepik.com)

Stylo Indonesia - Keriput dan garis halus merupakan masalah wajah yang cukup ditakuti oleh setiap perempuan, sehingga perawatan untuk cegah penuaan dini sangat diperlukan.

Kulit wajah yang sehat, lembap dan kencang tentu menjadi dambaan bagi setiap perempuan. Untuk itu, kamu harus merawatnya untuk cegah penuaan dini agar tidak datang.

Melakukan perawatan wajah merupakan salah satu bentuk self love yang bisa kita lakukan agar menjaga kulit tetap sehat, kencang dan awet muda.

Salah satu hal yang pasti terjadi pada setiap insan adalah penuaan.

Baca Juga: 3 Cara Cegah Penuaan Dini, Kulit Awet Muda Bisa Kamu Dapat dengan Mudah!

Penuaan akan muncul seiring dengan bertambahnya usia seperti garis halus dan keriput.

Walaupun hal tersebut bisa menjadi sebuah tanda bahwa sudah memakan asam garam kehidupan, bukan berarti membiarkan tanda penuaan terus muncul dan bahkan keriput menjadi lebih dalam.

Perlunya merawat diri dari tanda penuaan bisa dibilang sangat diperlukan.

Kerutan dan garis halus memang tidak bisa dihindari, namun bisa ditunda dengan melakukan perawatan.

Apa saja perawatan untuk cegah penuaan dini? Simak, yuk!

1. Perawatan Wajah Untuk Cegah Penuaan Dini - Sunscreen atau Tabir Surya

Ilustrasi sunscreen (freepik.com)

Meski di rumah aja, penggunaan sunscreen atau tabir surya juga wajib dilakukan.

Penggunaan sunscreen bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari penyebab kulit menjadi keriput.

Meski dampaknya tidak terlalu terlihat, namun lama kelamaan akan timbul tanda-tanda penuaan.

Jadi, jangan lupa pakai sunscreen ya Stylovers!

Baca Juga: 5 Penyebab Tanda Penuaan Dini, Lebih Cepat Terlihat Pada Perempuan Dibandingkan Pria!

2. Perawatan Wajah Untuk Cegah Penuaan Dini - Membersihkan Wajah dan Gunakan Pelembap

Membersihkan wajah jadi salah satu langkah perwatan penting untuk mencegah penuan dini.

Bersihkan wajah wajib dilakukan pada pagi dan malam hari, apalagi jika kamu sering menggunakan makeup.

Pastikan wajah dibersihkan dengan benar agar tidak ada sisa kotoran yang masih menempel.

Setelah memberishkan wajah, kamu bisa melanjutkannya dengan menggunakan pelembap agar kulit tetap terhidrasi dengan baik.

Pasalnya kulit kering akan rentan menimbulkan kerutan dan garis halus pada permukaan kulit.

3. Perawatan Wajah Untuk Cegah Penuaan Dini - Pakai Serum Antioksidan

Semakin bertambahnya usia, tanda-tanda penuaan seperti kerutan dan garis halus mulai terlihat.

Hal ini disebabkan produksi kolagen yang berfungsi menjaga keelastisan kulit berkurang.

Penggunaan serum antiosidan bisa mendorong prduksi kolagen sehingga dapat memperlambat penuaan.

Tak hanya itu, antioksidan juga mampu membersihkan radikal bebas dalam kulit akibat paparan sinar matahari.

Baca Juga: Cara Atasi Kerutan dengan Alpukat dan Pisang, Coba Buat di Rumah Yuk!

Medglow Skincare ()

Medglow Skincare yang merupakan Brand asal Yogyakarta menciptakan berbagai macam produk skincare yang diformulasikan untuk mengatasi berbagai masalah kulit mulai dari kulit kusam, belang dan juga tanda penuaan.

Tidak hanya sebatas perawatan di rumah, Medglow juga menawarkan berbagai treatment untuk menunjang penampilan dengan melakukan treatment di MEDGLOW Clinic yang berlokasi di Jalan dr. Wahidin Sudirohusodo No 44 E Yogyakarta (Depan Kampus UKDW).

4. Perawatan Wajah Untuk Cegah Penuaan Dini - Pakai Krim Malam

Banyak yang melupakan penggunaan krim malam.

Padahal malam hari jadi waktu dimana kulit mengalami regenerasi.

Dan, mengunci skincare malam dengan krim malam mampu mempercepat proses regenerasi kulit sehinga dapat mencegah penuaan dini.

Mengubah pandangan semua orang tentang definisi cantik bukanlah perkara mudah.

Akan tetapi menjadi diri sendiri dan tampil percaya diri di hadapan semua orang tidak ada salahnya untuk dicoba.

Meciptakan standar kecantikan terhadap diri sendiri melalui Beyond Beauty Standard adalah cara terbaik bagi diri untuk tampil apa adanya.

Karena setiap perempuan semua bisa cantik. (*)