Stylo Indonesia - Mengatasi bibir kering ternyata tidak bisa dilakukan hanya dengan menggunakan lip balm saja loh, Stylovers.
Mengatasi bibir kering hingga pecah-pecah membutuhkan proses yang setidaknya dilakukan dengan 3 langkah mudah.
Untuk Stylovers yang kerap menderita bibir kering, kali ini Stylo Indonesia akan kasih tips mengatasi bibir kering yang mudah dan bisa dilakukan setiap hari.
Tips ini juga bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan bibir agar selalu terlihat lembap kemerahan.
Baca Juga: Bahaya Mengelupas Kulit Bibir Kering Menurut Dokter, Awas Jadi Tumor!
Nah, pasti Stylovers sudah penasaran kan apa saja langkah dalam mengatasi bibir kering?
Dilansir dari byrdie.com, yuk simak!
1. Rutin eksfoliasi
Hal pertama yang harus Stylovers lakukan dalam merawat bibir adalah dengan melakukan eksfoliasi rutin.
Eksfoliasi bibir dilakukan dengan tujuan untuk mengangkat sel kulit mati dan kulit kering pada bibir.
Dengan terangkatnya lapisan tersebut, produk perawatan bibir yang akan digunakan nantinya dapat menyerap dengan baik.
Setidaknya, ada 2 cara eksfoliasi bibir yang bisa Stylovers lakukan di rumah.
Baca Juga: Pasta Gigi Bisa Bikin Bibir Kering Pecah-pecah? Waduh, Kamu Wajib Tau!
Pertama, adalah dengan menggosok bibir menggunakan kain lembut yang telah dibasahkan.
Cara ini hanya bisa dilakukan ketika Stylovers sedang mandi menggunakan air hangat, sehingga bibir dalam kondisi lembut.
Namun, pastikan jangan menggosok terlalu keras dan jika ada kulit mati yang tidak terangkat, Stylovers bisa coba cara yang kedua.
Cara yang kedua adalah dengan menggunakan lip scrub atau produk eksfoliasi bibir lainnya.
Untuk hasil maksimal, penggunaan lip scrub juga sebaiknya dilakukan ketika bibir dalam kondisi lembut.
Baca Juga: Cara Buat Lip Scrub Alami yang Sukses Membuat Bibir Lebih Cerah dan Lembap!
2. Gunakan masker bibir
Setelah bibir terasa halus, saatnya melembapkan bibir menggunakan masker bibir untuk hasil maksimal.
Sebaiknya, Stylovers dapat menggunakan overnight lip mask agar bibir bisa mendapatkan kelembapan ekstra semalaman penuh.
Jika Stylovers tidak memiliki masker bibir khusus, maka bisa alokasikan produk pada lip balm yang ampuh melembapkan bibir.
Baca Juga: 3 Langkah Atasi Bibir Kering dan Hitam dengan Lip Care di Bawah Rp 50 Ribu
Pastikan bahwa masker bibir atau lip balm yang digunakan tidak mengandung fragrance atau paraben yang dapat membuat bibir kering.
3. Ganti produk bibir yang membuat kering
Langkah terakhir yang bisa Stylovers lakukan adalah dengan tidak menggunakan produk bibir apapun yang membuat bibir menjadi kering.
Pastikan bahwa lipstik, lip balm, lip matte, lip gloss, lip cream, dan produk bibir lainnya tidak memiliki kandungan yang dapat membuat bibir kering.
Walau lipstik yang digunakan memiliki warna yang menarik, selalu pastikan untuk membaca kandungan pada lipstik ya, Stylovers!
(*)