5 Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus Bak dari Salon!

By Cerysa Nur Insani, Senin, 20 September 2021 | 09:35 WIB
Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, sedang mencari rekomendasi sampo keratin untuk rambut halus bak dari salon?

Rekomendasi sampo keratin untuk rambut halus ini bisa membuat rambutmu lembut bak habis perawatan di salon.

Tentunya ada sejumlah produk sampo keratin untuk rambut halus yang bisa direkomendasikan.

Baca Juga: Battle Sampo Keratin Harga Terjangkau Tresemme VS ERHA, Bikin Rambut Kusut Jadi Halus!

Yuk, intip ada apa saja rekomendasi sampo keratin untuk rambut halus bak dari salon berikut ini!

Kandungan keratin pada sampo dapat memperbaiki helaian rambut yang kering atau rusak, Stylovers.

#1. Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Moist Diane Extra Smooth and Straight Treatment

Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Moist Diane Extra Smooth and Straight Treatment (shopee.co.id)

Merupakan produk perawatan rambut dari Jepang yang terbuat dari bahan-bahan alami, yaitu argan oil organik yang akan menjaga kelembapan dan merawat rambut tanpa membuatnya lepek.

Mengandung Cuticle Keratin yang memiliki peran dalam menjaga rambut tetap sehat dan berkilau.

Tidak mengandung silikon pada sampo, sulfat, dan paraben.

Moist Diane Extra Smooth and Straight Treatment bisa didapatkan di e-commerce dengan harga Rp 130.000 untuk kemasan botol ukuran 450 ml.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sampo Penumbuh Rambut untuk Atasi Kebotakan Dini

#2. Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Lador Keratin LPP Shampoo

Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Lador Keratin LPP Shampoo (shopee.co.id)

Sampo ini bermanfaat untuk memperbaiki kerusakan rambut dan melembapkan rambut.

Cocok untuk rambut yang rusak akibat styling dan pewarnaan, rambut kering dan kusut yang rentan rusak, hingga rambut kering yang mudah patah dan tidak berkilau.

Lador Keratin LPP Shampoo bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Lador dengan harga Rp 90.000 untuk kemasan botol ukuran 150 ml.

#3. Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Lae Sa Luay Supreme Charcoal Smooth Shampoo

Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Lae Sa Luay Supreme Charcoal Smooth Shampoo (www.blibli.com)

Sampo ini dapat membuat rambut lurus, hitam, lembut, dan mengkilat hanya dalam 1 kali pemakaian.

Efektif menguatkan akar rambut atau antirontok, memperbaiki rambut bercabang dan kering, serta mengilatkan rambut secara alami dan tidak berminyak.

Lae Sa Luay Supreme Charcoal Smooth Shampoo bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Lae Sa Luay dengan harga Rp 90.000 untuk kemasan botol ukuran 200 ml.

Baca Juga: Battle Sampo Penumbuh Rambut untuk Atasi Kebotakan Natur VS Herborist, Harga Rp 30 Ribuan Aja!

#4. Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Erhair Restore Ceramide & Keratin Shampoo

Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Erhair Restore Ceramide & Keratin Shampoo (Shopee.co.id)

Merupakan sampo perawatan rambut kering dan rusak.

Dapat mengembalikan kelembapan dan menutrisi batang rambut sehingga rambut lebih lembut dan tidak mudah patah.

Diperkaya dengan kandungan Ceramide Complex, keratin, dan minyak kelapa.

Cocok bagi Stylovers yang sering blow rambut, catok rambut, dan mengeringkan rambut menggunakan hair dryer.

Erhair Restore Ceramide & Keratin Shampoo bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Erha dengan harga Rp 66.000 untuk kemasan botol ukuran 100 ml.

#5. Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Tresemme Keratin Smooth Shampoo

Rekomendasi Sampo Keratin untuk Rambut Halus: Tresemme Keratin Smooth Shampoo (www.watsons.co.id)

Merupakan sampo yang diperkaya dengan keratin, membantu mengembalikan protein rambut yang hilang pada kultikula rambut.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Sampo Atasi Rambut Rontok dengan Kandungan Ginseng

Dengan kandungan sulfat rendah, sampo ini cocok digunakan untuk rambut yang diwarnai serta dengan formula yang lembut sehingga cocok untuk digunakan sehari-hari.

Tresemme Keratin Smooth Shampoo bisa didapatkan di supermarket dengan harga Rp 27.000 untuk kemasan botol ukuran 170 ml.

Nah, itu dia Stylovers rekomendasi sampo keratin untuk rambut halus bak dari salon. Mana yang jadi pilihanmu? (*)

#SemuaBisaCantik