Kulit dapat menerima sinyal yang salah dan mengira bahwa kebutuhan cairan, air, dan protein pada kulit sudah sangat cukup.
Sehingga, kulit menjadi malas memproduksi cairan, sehingga kulit akan terasa sangat kering ketika kita sedang tidak menggunakan moisturizer.
3. Menggunakan Moisturizer yang Salah
Tidak semua kandungan di dalam moisturizer diciptakan sama dan diformulasikan dengan benar.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Moisturizer Gel untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 50 Ribu
Beberapa moisturizer justru memiliki formula yang terlalu berlebihan, sehingga akan sulit menyerap ke dalam lapisan kulit.
Jika Stylovers membutuhkan kelembapan di dalam lapisan kulit, maka bisa cari moisturizer hyaluronic acid dengan formula yang rendah.
Sementara untuk memberikan hidrasi di permukaan kulit, maka bisa cari moisturizer dengan formula yang lebih tinggi.
(*)