Stylo Indonesia - TikTok hacks memang kerap membuat tercengang, salah satunya mengenai fungsi penjepit bulu mata yang tak terpikirkan sebelumnya.
Biasa digunakan untuk membuat bulu mata terlihat lentik, kali ini TikTok hacks membongkar fungsi penjepit bulu mata yang tak terpikirkan sebelumnya.
Fungsi penjepit bulu mata yang tak terpikirkan ini bisa membuat make up kita makin mudah dengan TikTok hacks ini.
Penasaran apa saja fungsi penjepit bulu mata yang tak terpikirkan sebelumnya?
Baca Juga: Cara Merawat Bulu Mata Palsu agar Bisa Dipakai Berulang Kali
Penjepit buku mata bisa dijadikan beragam keperluan make up nih, Stylovers.
Riasan mata jadi tak sulit, justru praktis berkat fungsi penjepit bulu mata ini.
Cari tahu selengkapnya seperti apa TikTok hacks
1. Membuat Cut Crease
Fungsi yang pertama adalah membuat cut crease dengan ujung penjepit bulu mata.
Cukup tempelkan ujung penjepit bulu mata di atas kelopak mata.
Aplikasikan eyeshadow di atasnya.
Voila, cut crease rapi hanya dalam beberapa menit saja, Stylovers!
Baca Juga: Tips Makeup Menjadi Matte Khusus untuk Jenis Kulit Berminyak, Simpel Banget!
2. Membuat Winged Eyeliner
Fungsi kedua adalah membuat winged eyeliner dengan bagian samping penjepit bulu mata.
Cukup tempelkan samping penjepit ke ujung mata.
Gunakan eyeliner di atasnya secara hati-hati.
Nah, winged eyeliner siap tampil memesona.
3. Membuat Sudut Alis
Yup, sudut alis kerap jadi bagian yang cukup sulit bagi pemula saat bermakeup.
Kali ini, cukup gunakan ujung penjepit bulu mata ke bawah alis.
Arsir hingga membentuk sudut yang diinginkan.
Yup, sudut alis jadi terlihat sempurna, Stylovers!
Selamat mencoba! (*)
#SemuaBisaCantik