Manfaat SPF dalam Sunscreen, Ini Alasan Tabir Surya Penting untuk Kulit!

By Astria Putri Nurmaya, Kamis, 12 Agustus 2021 | 16:43 WIB
Manfaat SPF dalam Sunscreen, Ini Alasan Tabir Surya Penting untuk Kulit! (shape.com.sg)

Tingkatan SPF dalam sunscreen ini menunjukkan berapa lama sinar UVB matahari akan membakar kulit saat produk diaplikasikan sesuai petunjuk pada label, serta berapa lama waktu yang dibutuhkan kulit untuk terbakar tanpa SPF.

Jika Stylovers masih bingung, Stylo akan beikan contoh, SPF 50 menunjukkan bahwa kulit akan membutuhkan waktu 50 kali lebih lama untuk terbakar ketika terpapar sinar matahari saat memakai produk daripada saat tidak memakai SPF.

Jadi nomor atau tingkat SPF hanya mengacu pada perlindungan yang diberikan terhadap sinar UVB.

Baca Juga: 4 Tips Memudarkan Flek Hitam di Wajah, Hingga Mencegahnya datang Lagi!

Untuk itu kamu harus lebih teliti lagi Stylovers dalam memilih sunscreen, dengan memastikan produk juga melindungi dari sinar UVA.

Nah itu dia manfaat SPF dalam sunscreen dan alasan kenapa penggunaan tabir surya sangat penting untuk melindungi kita, Stylovers.

Dengan begitu yuk lebih teliti lagi dalam memilih sunscreen, serta jangan lupa untuk selalu mengaplikasikannya terlebih saat keluar ruangan. (*)