Kenali Ciri Jenis Jerawat Papula dan Cara Mengatasinya yang Tepat

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 12 Agustus 2021 | 11:10 WIB
Ciri Jenis Jerawat Papula dan Cara Mengatasinya (www.verywellhealth.com)

Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum bagaimana ciri jenis jerawat papula dan cara mengatasinya yang tepat?

Ciri jenis jerawat papula dan cara mengatasinya yang tepat ini penting untuk diketahui agar Stylovers bisa mengatasi masalah kulit sesuai dengan jenis jerawat yang dialami.

Dilansir dari goodrx.com, inilah penjelasan mengenai ciri jenis jerawat papula dan cara mengatasinya yang tepat.

Baca Juga: Kenali Ciri 6 Jenis Jerawat dan Cara Mengatasinya Berikut Ini!

Yuk, simak penjelasan mengenai ciri jenis jerawat papula dan cara mengatasinya yang tepat berikut ini!

Jenis jerawat papula ini merupakan salah satu jenis jerawat yang cukup banyak dialami dan memerlukan penanganan khusus untuk diatasi.

Papula adalah benjolan jerawat kecil berwarna merah yang terbentuk saat minyak atau sel kulit mati berlebih menyumbat pori-pori dan bercampur dengan bakteri penyebab jerawat di kulit.