Ingin Punya Dagu Lancip Nan Cantik Tanpa Operasi? Bisa Dong! Yuk Intip Tips Berikut Ini!

By Rina Suhandi, Selasa, 3 Agustus 2021 | 17:55 WIB
Ingin Punya Dagu Lancip Nan Cantik Tanpa Operasi? Bisa Dong! Yuk Intip Tips Berikut Ini! (www.freepik.com)

Stylo Indonesia - Stylovers, ingin punya dagu lancip nan cantik tanpa operasi? Tentu bisa, dong!

Keinginan untuk punya dagu lancip nan cantik tanpa operasi ternyata bisa kamu wujudkan jika melakukan beberapa tips berikut!

Ingin punya dagu lancip nan cantik tanpa operasi? Yuk intip tips berikut ini!

Baca Juga: Sering Muncul Jerawat di Dagu? Ternyata Ini Penyebabnya! Kamu Sudah Tau Belum?

1. Scoop (Senam Wajah)

Dikutip Grid.ID dari Brightside, ada rahasia untuk meniruskan dagu atau menghilangkan double chin nih, Stylovers!

Yap, rahasiaya adalah dengan senam dagu.

Senam dagu tersebut bisa membantu kamu meniruskan dagu jika dilakukan secara rutin, loh!

Salah satu gerakannya bernama scoop. Caranya, buka mulutmu dan gulingkan bibir bawah ke gigi bawah, bayangkan kamu perlu meraup air dengan rahang bawah.

Lalu gerakkan kepala ke dalam gerakan menyendok dan tutup mulut sambil mengangkat kepala, pastikan sudut bibir relaks dan ulangi gerakan sebanyak 5 sampai 7 kali.

Baca Juga: Tampilan Cantik Nikita Willy Sebelum dan Sesudah Filler Dagu, Lebih Lancip dan V-Shape!

2. Menggunakan Ilusi Makeup

Menurut doktersehat.com, menggunakan ilusi makeup agar dagu terlihat lancip juga merupakan hal yang lumrah!

Cara membentuk dagu ini adalah yang paling praktis dan paling instan untuk mendapatkan dagu lancip dengan sempurna.

Makeup memang merupakan salah satu cara ajaib untuk membentuk wajah sesuai dengan keinginanmu.

Cara membentuk dagu lancip dengan makeup adalah dengan cara mengaplikasikan contour dan highlighter dengan seimbang di wajah.

Baca Juga: Transformasi Ria Ricis Dulu dan Sekarang dari Chubby Hingga Tirus, Hidung dan Dagu Makin Lancip!

Teknik makeup ini bisa memberikan ilusi bentuk wajah yang lebih sempurna bukan hanya dagu lancip saja tetapi juga pipi tirus dan hidung mancung.

Sebelum mengaplikasikannya, pastikan kamu mengetahui terlebih dulu bagaimana cara pengaplikasian contour dan highlighter sesuai dengan bentuk wajahmu, ya!

Prosedur operasi plastik atau filler mungkin bisa memberikan kamu dagu lancip dengan lebih cepat.

Tapi kamu harus ingat jika dagu lancip hasil dari operasi dan filler sering kali terlihat terlalu tajam dan jadi terlihat aneh di wajah.

Baca Juga: Bentuk Dagu Anya Geraldine Bikin Slafok Hingga Tuai Komentar Kocak Netizen: 'Sering Diserut'Selain itu, operasi atau filler wajah tentunya menghabiskan budget yang besar, Stylovers!

Jadi, kamu bisa melakukan 2 hal mudah di atas, ya!

Kamu juga dapat membaca artikel-artikel Stylo Indonesia atau konten Youtube influencer sebagai referensi melancipkan dagu dengan cara yang mudah tanpa perlu operasi.

Semangat, Stylovers!(*)