Stylo Indonesia - Serum dengan kandungan salicylic acid memang menjadi favorit para acne fighter.
Yup! Seperti yang diketahui, serum dengan kandungan salicylic acid punya banyak manfaat yang dapat membantu kita dalam mengatasi masalah jerawat.
Nah, beberapa manfaat dari serum yang mengandung salicylic acid antara lain dapat mengeksfoliasi kulit dan membuang sel kulit mati, memberikan efek menenangkan pada kulit dan meredakan peradangan, serta dapat mengecilkan pori-pori.
Maka berikut ini adalah rekomendasi produk serum dengan kandungan salicylic acid yang bisa jadi pilihanmu.
Baca Juga: Rekomendasi Produk Serum Mengandung Hyaluronic Acid untuk Mencerahkan Kulit Kusam
1. Scarlett Whitening Acne Serum
Produk serum dari brand Scarlett Whitening ini terdiri atas campuran salicylic acid, tea tree leaf water, Jeju centella asiatica, liquorice extract, serta vitamin C.
Seperti yang diketahui, kandungan tersebut berkhasiat menyembuhkan permasalahan kulit jerawat dan memudarkan bekas jerawat dan noda hitam lainnya.
Dengan begitu, wajah kalian akan tampak cerah dan bersih dengan pemakaian yang rutin ya.
Nah, selain itu serum ini juga mampu mengontrol produksi sebum berlebih serta mencegah bakteri penyebab jerawat muncul kembali.
Baca Juga: Kinclong! 4 Serum Anti Aging Murah Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda