Irfan Hakim Menangis di Kantor Polisi Melihat Sosok Orang Terdekatnya Pakai Baju Tahanan: Kenapa Tega?

By Stylo Indonesia, Jumat, 30 Juli 2021 | 10:40 WIB
Datangi Kantor Polisi, Irfan Hakim Menangis Saat Lihat Sosok Orang Terdekatnya Memakai Baju Tahanan: Kenapa Tega? ((TribunnewsBogor.com/Naufal Fauzy))
 

"Kenapa kamu tega melakukan ini (mencuri) ?," tanya Irfan Hakim kepada tersangka UG didampingi Kapolres Bogor AKBP Harun.

Tersangka UG mengaku bahwa dia nekat melakukan pencurian arwana super red karena masalah ekonomi.

"Faktor ekonomi kan kamu sudah ditanggung juga, sudah digaji, kalau ibu kamu sakit juga diberi pinjaman, dibantuin. Kamu gak sayang ?," timpal Irfan Hakim.

Baca Juga: Jelang Pernikahan Lesty Kejora dan Rizky Billar, Lihat Deretan Gaya Couple Sang Biduan Saat Bucin dengan Mantannya!

"Sayang sih, sayang. Cuman kemarin saya terdesak," jawab tersangka UG.

Meski begitu, tersangka UG mengaku menyesali perbuatannya itu.

"Jangan diulangi lagi ya, bisa jadi pelajaran bagi yang lain juga. Kepercayaan orang juga harus dihargai," tambah Kapolres Bogor AKBP Harun.

"Saya minta maaf kepada beliau (korban KE), sama Mas Irfan juga, saya bener-bener minta maaf atas kesalahan saya. Ke semua pecinta arwana saya minta maaf," kata Tersangka UG sambil menundukan kepala.

Baca Juga: Ini Manfaat Merawat Kulit Selama WFH saat Pandemi, Jangan Malas Yuk!