Mitos Minum Kopi Bikin Jerawatan, Tergantung Menu Kopi yang Diminum!

By Cerysa Nur Insani, Senin, 26 Juli 2021 | 11:10 WIB
Ilustrasi minum kopi. (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, tahukah kamu soal mitos minum kopi bikin jerawatan yang sudah banyak beredar?

Banyak orang mengetahui mitos minum kopi bikin jerawatan ini dan memercayainya.

Namun, kira-kira bagaimana ya fakta dari mitos minum kopi bikin jerawatan tersebut?

Baca Juga: 3 Bahaya Minum Kopi di Pagi Hari, Salah Satunya Bisa Mengganggu Kesuburan!

Yuk, simak penjelasan mengenai mitos minum kopi bikin jerawatan berikut ini!

Dilansir dari caviarofswitzerland.com, inilah penjelasan mengenai mitos minum kopi bikin jerawatan. Benarkah?

Jika dikonsumsi dalam batas wajar, sebenarnya kopi memiliki manfaat yang cukup baik untuk tubuh.

Namun, bagaimana dengan efek minum kopi terhadap kulit?

Ternyata, kopi sebenarnya tidak memicu munculnya jerawat.

Hal ini tergantung kepada menu minuman kopi yang biasa Stylovers konsumsi.

Baca Juga: Fakta atau Mitos? Minum Kopi Saat Perut Kosong Akibatkan Gangguan Pencernaan!

Apakah saat minum kopi Stylovers selalu memesan menu cappucino, es kopi susu gula aren, atau kopi instan saset?

Jenis-jenis kopi tersebut mengandung banyak susu dan gula.

Jerawat justru dipicu oleh kandungan susu dan gula yang banyak terkandung pada menu-menu kopi di atas.

Susu dan produk olahan susu lainnya seperti keju dan yogurt memang bisa memperburuk kondisi jerawat pada wajah.

Begitu pula dengan gula yang dapat menimbulkan jerawat pada kulit.

Jadi, cara terbaik untuk minum kopi agar tidak jerawatan adalah dengan meminum kopi polos atau kopi hitam.

Baca Juga: Fakta atau Mitos? Minum Kopi dalam Kondisi Perut Kosong Bisa Picu Hormon Stres

Kopi tanpa campuran susu dan gula lebih baik untuk kulit.

Dengan cara tersebut Stylovers bisa tetap minum kopi tanpa khawatir muncul jerawat yang disebabka oleh susu dan gula.

Nah, itu dia Stylovers penjelasan mengenai mitos minum kopi bikin jerawatan. Tak perlu harus berhenti minum kopi sama sekali, kok! (*)

#SemuaBisaCantik