Mitos Scrub Gula Aman Digunakan Pada Wajah, Simak Fakta Berikut Ini!

By Cerysa Nur Insani, Senin, 19 Juli 2021 | 11:10 WIB
Ilustrasi scrub gula. (Pixabay)

Stylo Indonesia - Stylovers, tahukah kamu soal mitos scrub gula aman digunakan pada wajah yang sudah banyak beredar?

Banyak orang mengetahui mitos scrub gula aman digunakan pada wajah ini dan memercayainya.

Namun, kira-kira bagaimana ya fakta dari mitos scrub gula aman digunakan pada wajah tersebut?

Yuk, simak penjelasan mengenai mitos scrub gula aman digunakan pada wajah berikut ini!

Baca Juga: Micro Tears Merusak Kulit, Salah Satu Penyebabnya Scrub Gula!

Dilansir dari cleanfoodcrush.com, inilah penjelasan mengenai mitos scrub gula aman digunakan pada wajah. Benarkah?

Gula pasir memang seringkali menjadi salah satu bahan yang banyak digunakan pada resep skincare DIY yang bisa ditemukan di internet.

Gula pasir biasanya digunakan sebagai bahan scrub yang bisa digunakan pada wajah atau bibir untuk mengangkat sel kulit mati.

Namun faktanya, Stylovers perlu lebih berhati-hati mengenai scrub yang digunakan karena sifat setiap butiran scrub berbeda dan tingkat sensitivitas kulit setiap orang juga berbeda.

Beberapa bahan yang biasa digunakan sebagai butiran scrub bisa jadi terlalu abrasif dan kasar untuk kulit wajah dan leher.

Salah satunya adalah scrub yang butirannya dari gula pasir alami.

Baca Juga: Cara Mudah Membuat Scrub Alami Untuk Atasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah, Gampang Banget!

Butiran gula pasir memiliki sudut-sudut yang tidak seimbang dan kasar sehingga bisa meninggalkan goresan-goresan mikro pada lapisan atas epidermis dan merusak skin barrier.

Hal ini bisa membuat kulit lebih rentan kering, mengelupas, hingga iritasi.

Bukan berarti gula pasir tidak boleh digunakan untuk eksfoliasi sama sekali, ya!

Campuran gula pasir, bubuk kopi, dengan minyak zaitun atau minyak kelapa bisa digunakan untuk scrub kulit tubuh.

Namun campuran ini terlalu kasar untuk kulit wajah sehingga sebaiknya hanya digunakan di kulit tubuh saja sebagai body scrub.

Untuk mengeksfoliasi kulit wajah dengan aman, Stylovers bisa menggunakan produk skincare scrub yang memang diformulasikan secara khusus untuk kulit.

Baca Juga: 3 Cara Membuat Body Scrub Menggunakan Bahan di Dapur dengan Mudah #DiRumahAjaBisaCantik

Stylovers juga bisa menggunakan chemical exfoliator seperti exfoliating toner atau serum.

Gula aren juga bisa digunakan sebagai alternatif dari gula pasir, karena gula aren memiliki butiran yang lebih kecil dan halus dibandingkan gula pasir.

Nah, itu dia Stylovers penjelasan mengenai mitos scrub gula aman digunakan pada wajah. Selalu berhati-hati dalam merawat kulit wajah, ya! (*)

#SemuaBisaCantik