Bahaya 11 Gangguan Kesehatan Sebagai Pertanda Menopause Dini, Perlu Diwaspadai!

By Diandra Jessica, Jumat, 16 Juli 2021 | 19:25 WIB
Bahaya 11 Gangguan Kesehatan Sebagai Pertanda Menopause Dini, Perlu Diwaspadai! (freepik.com)

Stylo Indonesia - Apakah Stylovers sudah mengetahui bahaya 3 gangguan kesehatan sebagai pertanda menopause dini?

Gangguan kesehatan sebagai pertanda menopause dini memang harus diwaspadai oleh setiap perempuan.

Salah satu gangguan kesehatan sebagai pertanda menopause dini ialah siklus menstruasi yang berantakan nih, Stylovers.

Baca Juga: 3 Jenis Makanan yang Mengandung Kolagen Tinggi, Konsumsi Ini Langsung Awet Muda!

Jika siklus menstruasi sering berantakan maka perlu diwaspadai adanya gangguan kesehatan sebagai pertanda menopause dini, khusus pada usia 20 tahunan.

Meskipun masih usia yang terhitung produktif, faktanya hal itu bisa terjadi pada sebagian perempuan dan memengaruhi kesuburan hingga tidak bisa hamil.

Baca Juga: 3 Bahaya Minum Kopi di Pagi Hari, Salah Satunya Bisa Mengganggu Kesuburan!

Seperti yang dilansir dari Cleveland Clinic, bahwa ada beberapa ciri-ciri gangguan kesehatan sebagai pertanda menopause dini nih, Stylovers:

  1. Siklus menstruasi berantakan
  2. Miss V kering
  3. Sering buang air kecil
  4. Susah tidur
  5. Payudara terasa sakit
  6. Jantung berdebar kencang
  7. Mudah berkeringat ataupun kedinginan pada malam hari
  8. Berat badan naik secara signifikan
  9. Gairah seks menurun
  10. Rambut mudah rontok hingga mengalami kebotakan
  11. Pendarahan yang lebih banyak ataupun sedikit dan berlangsung lebih dari seminggu

Baca Juga: 3 Bahaya Minum Kopi di Pagi Hari, Salah Satunya Bisa Mengganggu Kesuburan!

Nah bukan tanpa alasan jika perempuan mengalami menopause pada usia dini, sebab bisa terjadi karena adanya faktor keturunan nih, Stylovers.

Selain itu perempuan yang perokok aktif juga bisa mengalami menopause lebih cepat 2 tahun daripada yang tidak merokok.

Faktor lainnya karena efek samping kemoterapi, operasi pengangkatan rahim, penyakit autoimun, HIV/AIDS, gangguan tiroid hingga gangguan kromosom.

Baca Juga: Cara Menghitung Berat Badan Ideal dengan Mudah dan Akurat, Jangan Sampai Keliru!

Fyi, ketika mengalami gejala menopause dini akan terasa tidak nyaman di tubuh dan bisa tidak menstruasi selama 12 bulan.

Jika Stylovers mengalami gejala seperti itu maka harus segera konsultasi pada dokter agar mendapatkan pemeriksaan khusus.(*)