Pensil alis ini dilengkapi dengan spoolie untuk mempermudah Stylovers membentuk alis yang rapi dan natural.
The Simplicity Brow Styler diformulasikan warna yang intens, tekstur yang creamy sehingga mudah dibaurkan dan tahan lama.
Ujung pensil alis berbentuk oval yang presisi juga mempermudah Stylovers yang pemula membentuk alis yang rapi dan natural.
Hadir dalam 3 shade yang dapat Stylovers pilih sesuai warna rambutmu.
Natural brown untuk rambut cokelat, warm brown untuk rambut hitam dan deep brown untuk rambut diwarnai.
The Simplicity Brow Styler bisa didapatkan di beauty store dan online store seharga Rp 45.000.
2. 3 Rekomendasi Pensil Alis untuk Pemula di Bawah Rp 50 Ribu: Nuface Eyebrow Pencil
Selanjutnya ada Nuface Eyebrow Pencil yang bisa jadi pilihan Stylovers yang masih pemula untuk membentuk alismu.
Pensil alis dengan sisir ini mempermudah Stylovers membentuk alis yang rapi dan natural ala cewek Korea.
Nuface Eyebrow Pencil diformulasikan memiliki warna yang intens sekali oles namun memberikan hasil yang natural, tekstur yang lembut dan mudah dibaurkan.