Di beberapa kasus rheumatoid arthritis, jumlah interleukin 6 (IL-6) cukup tinggi, sehingga harus ditekan dengan obat Actemra.
Jika tidak ditekan dengan Actemra, interleukin-6 akan memicu peradangan hebat di seluruh tubuh.
Seberapa Efektif Actemra untuk Pasien Covid-19
Pada pasien Covid-19 ditemukan respons imun yang serupa dengan rheumatoid arthritis, yaitu peningkatan interleukin 6.
Baca Juga: Waspada! Gejala Covid-19 Ini Justru Bisa Muncul Setelah Vaksin
Ternyata, kondisi ini pernah ditemukan pada pasien covid yang menunjukkan gejala berat dan kritis.
Peningkatan interleukin 6 akan memicu badai sitokin.
Badai sitokin adalah respons imun tubuh yang berlebihan akibat infeksi.
Penyebab badai sitokin ada banyak, salah satunya adalah IL-6.
Badai sitokin bisa menyebabkan hiperinflamasi di seluruh tubuh dan menyebabkan kerusakan organ tubuh.
Baca Juga: Setelah Varian Delta, Kini Muncul Corona Varian Kappa Pertama di Jakarta
Gejala yang paling sering muncul akibat badai sitokin ini adalah acute respiratory distress syndrome (ARDS).