Tidak sendirian, Nagita Slavina tampak ditemani suami tercinta saat membeli berbagai jajanan viral yang dipanggil ke halaman rumah mereka.
Nagita Slavina tampil modis dalam setelan baju rumah berwarna kuning.
Dilansir Stylo dari akun penggemar fashionnya, terungkap setelan baju rumah yang dipakainya.
Setelan baju rumah berwarna kuning yang dipakainya berasal dari brand fashion lokal, Cherish.
Harga setelan baju rumah berwarna cerah tersebut dibandrol seharga Rp 250.000.
Melihat harga OOTD yang dikenakan Nagita Slavina kali ini memiliki harga terjangkau membuat warganet ingin menirunya.
Tak heran setelan baju rumahnya ditaksir hingga menjadi incaran netizen agar bisa tampil modis seperti idolanya.
"Kebeli sih tapi mikir² dulu," tulis akun @anisumar9.
"Alhamdulillah bisa kebeli. Tapi tar aja pas lebaran lagi. Nunggu thr..," tulis akun @slviwidiant.
"Masih bisa kebeli tapiiiiiiiiiii," tulis akun @putrihndyani07.
"Aduh gemes warna nya juga gemes. Fix mo beli ini sih buat di rumah," tulis akun @biasarea.
"Beli ah buat drumah," tulis akun @diaanaramandaa.
"Bisa nih jd Nagita Slavina," tulis akun @mithadesil.
Bagaimana menurut Stylovers?(*)