4 Rekomendasi Eyeshadow Palette untuk Mata Cetar di Bawah Rp 50 Ribu

By Livia, Kamis, 24 Juni 2021 | 14:00 WIB
4 rekomendasi eyeshadow palette untuk mata cetar di bawah Rp 50 ribu. (freepik.com)

Stylo Indonesia - Rekomendasi eyeshadow palette untuk mata cetar pastinya menjadi kebutuhan Stylovers dan Beauty Junkie saat ini.

Apalagi penggunaan masker membuat rekomendasi eyeshadow palette untuk mata cetar digandrungi Stylovers dan Beauty Junkie pastinya.

Tak heran rekomendasi eyeshadow palette untuk mata cetar dicari Stylovers dan Beauty Junkie untuk tampil cantik setiap saat, terutama di tengah pandemi.

Mengerti kebutuhan Stylovers, kali ini Stylo akan memberikan rekomendasi eyeshadow palette untuk mata cetar yang bisa jadi pilihanmu.

Rekomendasi eyeshadow palette untuk mata cetar yang Stylo pilihkan mudah didapatkan di pusat perbelanjaan dan online store.

Selain mudah didapatkan, rekomendasi  eyeshadow palette untuk mata cetar yang Stylo pilihkan memiliki harga terjangkau.

Berikut 4 rekomendasi eyeshadow palette untuk mata cetar di bawah Rp 50 ribu yang bisa jadi pilihanmu.

Cobain yuk, Stylovers!

Baca Juga: Rekomendasi Eyeliner Waterproof Bikin Mata Cetar di Bawah Rp 50 Ribu

1. 4 Rekomendasi Eyeshadow Palette untuk Mata Cetar di Bawah Rp 50 Ribu: Implora Eyeshadow Palette

Implora Eyeshadow Palette. (shopee.co.id)

Implora Eyeshadow Palette bisa jadi pilihanmu untuk bikin mata cetar setiap saat.

Eyeshadow palette lokal ini hadir dalam 4 varian yang bisa Stylovers pilih sesuai gaya makeup favoritmu.

Dawn untuk makeup ala cewek Korea dan Dessert untuk smokey eyes atau bold makeup look.

Twilight dan Ocean cocok untuk Stylovers yang suka dan ingin tampil beda dengan gaya makeup colorful.

Eyeshadow palette ini terdiri dari 9 warna yakni, 1 eyeshadow glitter, 4 eyeshadow shimmer dan 3 eyeshadow matte.

Produk ini diklaim memiliki warna yang intens sekali oles, mudah dibaurkan dan tahan lama.

Implora Eyeshadow Palette bisa didapatkan di gerai resmi dan online store Implora seharga Rp 48.500.

Baca Juga: 5 Produk Makeup yang Tidak Boleh Dipakai Setiap Hari, Cari Tahu Yuk!

2. 4 Rekomendasi Eyeshadow Palette untuk Mata Cetar di Bawah Rp 50 Ribu: Fanbo Eyeshadow Trio 

Fanbo Eyeshadow Trio. (shopee.co.id)

Fanbo Eyeshadow Trio bisa jadi pilihanmu untuk tampil cantik dengan mata cetar setiap saat.

Eyeshadow palette dengan kemasan yang mini dan praktis ini hadir dalam 3 varian yang dapat Stylovers pilih sesuai karaktermu. 

Pinky Peony untuk Stylovers yang suka tampil feminin, cerah dan ceria. 

Fresh Bark untuk Styovers yang suka tampil natural saat beraktivitas sehari-hari dan glamour saat menghadiri acara spesial. 

Nah, bagi Stylovers yang suka tampil stand out, Fanbo Eyeshadow Trio Blooming Orchid bisa jadi pilihanmu. 

Perona mata ini diformulasikan memiliki warna yang intens, mudah dibaurkan dan tahan lama. 

Eyeshadow palette dengan kaca mungil dan aplikator ini bisa didapatkan di gerai resmi dan online store Fanbo Cosmetics seharga Rp 48.000.

Baca Juga: Beauty Blender Kotor, Begini Cara Membersihkannya dengan Tepat

3. 4 Rekomendasi Eyeshadow Palette untuk Mata Cetar di Bawah Rp 50 Ribu: Mizzu Gradical Eyeshadow Palette

Mizzu Gradical Eyeshadow Palette. (shopee.co.id )

Selanjutnya ada Mizzu Gradical Eyeshadow Palette yang bisa jadi pilihanmu untuk tampil cantik dengan mata cetar setiap saat.

Eyeshadow palette ini hadir dalam 8 varian warna yang lengkap mulai dari pink, ungu, peach, hijau, nude, coklat, natural hingga smokey.

Perona mata ini diformulasikan memiliki warna yang intens sekali oles, mudah dibaurkan dan tahan lama cocok untuk mendapatkan riasan mata yang sempurna.

Dalam satu eyeshadow palette, Stylovers sudah mendapatkan 2 eyeshadow shimmer dan 1 eyeshadow matte serta aplikator dan kaca mungil sehingga mudah digunakan kapan saja.

Stylovers dapat membeli eyeshadow palette ini di beauty store dan online store seharga Rp49.500.

Baca Juga: Makeup Brush Kotor, Begini Cara Membersihkannya dengan Tepat

4. 4 Rekomendasi Eyeshadow Palette untuk Mata Cetar di Bawah Rp 50 Ribu: Marshwillow Eyeshadow Sugar Dust

Marshwillow Eyeshadow Sugar Dust. (shopee.co.id)

Marshwillow Eyeshadow Sugar Dust juga bisa jadi pilihan untuk mempercantik penampilanmu.

Eyeshadow palette dari brand kecantikan milik artis cantik Natasha Wilona ini hadir dalam 4 varian yang dapat Stylovers pilih sesuai gaya makeup favoritmu.

Peach untuk makeup ala cewek Korea, purple untuk makeup no makeup look, green untuk berbagai macam gaya makeup.

Sementara brown untuk menciptakan smokey eyes dan tampil cantik dengan makeup natural atau glamor.

Setiap eyeshadow palette terdiri dari 10 warana eyeshadow yang intens sekali oles, mudah dibaurkan menggunakan jari maupun aplikator dan tahan lama.

Marshwillow Eyeshadow Sugar Dust bisa didapatkan di gerai resmi dan online store Marshwillow seharga Rp 32.000.

Selamat mencoba, Stylovers!(*)