Stylo Indonesia - Kesalahan dalam mencuci wajah ternyata bisa bawa malapetaka buat wajah kita, Stylovers.
Nggak mau kan Stylovers, kalau kesalahan dalam mencuci wajah ini justru malah timbulkan jerawat di wajah?
Untuk itu kita harus hindari kesalahan dalam mencuci wajah yang bisa sebabkan timbulnya jerawat.
Berikut adalah beberapa hal yang termasuk kesalahan dalam mencuci wajah.
Memang, salah satu kunci utama dalam merawat kulit adalah mencuci wajah dan tubuh tapi cukup dua kali sehari saja, Stylovers.
Pasalnya, kulit wajah kita masih membutuhkan minyak agar kelembapan kulit tetap terjaga.
Kalau sering-sering dicuci bisa-bisa kulit jadi kering hingga jadi pemicu timbulnya jerawat.
Selain itu, terlalu sering mencuci wajah bisa memicu acne detergicans atau jerawat yang muncul karena reaksi kandungan zat kimia di dalam pembersih wajahmu.
"Bilaslah wajah saat mencuci muka dengan air panas," entah mitos dari mana, kebanyakan dari kita pasti sering mendengarkan hal ini kan, Stylovers.
Nyatanya, mitos tersebut bisa menjadi salah satu kesalahan terbesarmu yang menyebabkan kulit wajah berjerawat.
Kok bisa? Sebab air panas justru bisa mengiritasi kulit dan membuatnya semakin kering.
Baca Juga: Tren Mencuci Muka Dengan Air Soda Ala Gadis Jepang dan Korea, Makin Kinclong Deh!
Daripada air panas kamu bisa menggantinya dengan air hangat suam-suam kuku.
Dan, kebiasaan mencuci muka dengan air hangat ini hanya berlaku saat kamu sedang mandi, saja ya Stylovers.
Semakin kencang menggosok semakin bersih? Ngaku, deh, saat membersihkan wajah kebanyakan dari kita menggosok terlalu kencang kan?
Kebiasaan menggosok wajah terlalu kencang saat mencuci wajah juga bisa menjadi faktor wajah breakout hingga berjerawat.
Apalagi saat mengeringkan wajah dengan handuk selepas cuci muka.
Kebiasaan-kebiasaan seperti ini bisa bikin elastisitas kulit wajah mengendur hingga faktor pemicu jerawat.(*)