Manfaat Baby Oil untuk Kecantikan Menurut Para Ahli, Gak Cuma untuk Bayi!

By Cerysa Nur Insani, Rabu, 2 Juni 2021 | 14:20 WIB
Ilustrasi baby oil (pinterest.com)

Namun bagi Stylovers yang memiliki kulit kepala berminyak perlu berhati-hati, karena menggunakan baby oil sebagai masker rambut bisa membuat rambut tampak berminyak.

#4. Pengganti krim cukur 

Jika tidak memiliki krim cukur berbusa, baby oil bisa digunakan sebagai penggantinya, Stylovers.

Menurut Dr. Chang, baby oil bisa menjadi alternatif yang bagus.

Baca Juga: Tak Hanya Untuk Bayi, Ini 4 Manfaat Baby Oil Untuk Kecantikan yang Perlu Diketahui

Pasalnya, baby oil memiliki formula yang menenangkan dan akan melindungi kulit serta membuat pisau cukur meluncur mulus dengan mudah pada kulit.

#5. Mengurangi munculnya stretch mark dan selulit

Bagi Stylovers yang sedang hamil, mungkin khawatir dengan kemunculan stretch mark dan selulit.

Baby oil bisa digunakan selama trimester pertama untuk mencegah munculnya stretch mark dan selulit.