3 Rekomendasi Serum Berbahan Dasar Ikan yang Bisa Bikin Wajah Awet Muda, Sudah Punya Belum?

By Rina Suhandi, Jumat, 7 Mei 2021 | 12:19 WIB
3 Rekomendasi Serum Berbahan Dasar Ikan yang Bisa Bikin Wajah Awet Muda, Sudah Punya Belum? (Freepik.com)

1. 3 Rekomendasi Serum Berbahan Dasar Ikan yang Bisa Bikin Wajah Awet Muda, Sudah Punya Belum? - Somethinc Salmon DNA + Marine Collagen Elixir

Somethinc Salmon DNA + Marine Collagen Elixir (Shopee)

Serum ini memiliki klaim utama untuk meningkatkan elastisitas kulit, merevitalisasi tekstur kulit yang tidak merata, meningkatkan produksi kolagen 1 dan 4, meregenerasi kulit, Serta mengembalikan kecerahan kulit.

Yap, manfaat sebanyak itu dihasilkan oleh bahan-bahan yang terkandung dari serum terbaru Somethinc satu ini.

Somethinc Salmon DNA + Marine Collagen Elixir ini berasal dari 62% air laut dalam, DNA Salmon, ekstrak fermentasi Antartika, kolagen laut hidrolisat, dan mutiara!

Baca Juga: Battle Serum Murah Merek Lokal yang Bisa Perbaiki Tekstur Kulit Pipiqiu VS Azarine, Mana Pilihanmu?

Cara menggunakan serum seharga 155 ribu Rupiah ini sangat mudah.

Kamu cukup tuangkan serum ini sebanyak 5 sampai 10 tetes ke telapak tangan, lalu baurkan dengan tepuk perlahan pada area wajah dan leher!

Oh iya, serum yang bisa kamu dapatkan di e-commerce ini juga dapat dilayer dengan skincare mengandung bahan aktif lainnya, loh!

2. 3 Rekomendasi Serum Berbahan Dasar Ikan yang Bisa Bikin Wajah Awet Muda, Sudah Punya Belum? - Avoskin Your Skin Bae Series Marine Collagen 10% + Ginseng Root

Avoskin Your Skin Bae Series Marine Collagen 10% + Ginseng Root (Shopee)

Kali ini, brand skincare lokal ternama Avoskin, menghadirkan serum khusus dengan memadukan marine collagen 10% dan ginseng root yang berfungsi optimal untuk membantu memperbaiki tekstur kulit dengan cara menjaga kelembapan kulit.

Serum ini aman digunakan oleh orang yang berusia 15 tahun ke atas.

Cara penggunaannya cukup mudah, kamu hanya perllu mengoleskan beberapa tetes ke wajah di pagi dan malam hari serta pijat kulit secara perlahan.

Baca Juga: Atasi Rambut Rontok dengan Serum Rambut di Bawah Rp 100 Ribu

Oh iya, serum ini juga dapat menghilangkan bekas jerawat yang tak kunjung memudar, loh!

So, untuk kamu pemilik jenis kulit acne prone atau sedang mengalami permasalahan jerawat, serum seharga 150 ribuan Rupiah ini cocok banget buat jadi daily skincaremu!