Faktanya, 4 Jenis Minuman Ini Bisa Buat Perut Lapar Semakin Keroncongan!

By Astria Putri Nurmaya, Jumat, 30 April 2021 | 19:05 WIB
Faktanya, 4 Jenis Minuman Ini Bisa Buat Perut Lapar Semakin Keroncongan! (Pinterest)

Ternyata faktanya, cokelat susu bisa menyebabkan ketidakseimbangan kadar gula dara kamu.

Hal inilah yang membuat cokelat susu sebaiknya tidak dikonsumsi saat lapar, karena dapat menyebabkan lonjakan rasa lapar yang berlebihan.

Minuman Bikin Perut Lapar - Minuman Bersoda

Biasanya setelah makan di restoran junk food kita disuguhkan minuman bersoda.

Nah ternyata minuman bersoda ini bisa membuat perut lebih mudah merasa lapar kembali, lho, Stylovers.

Baca Juga: Fakta Minuman Soda, Benarkah Bisa Percepat Masa Menstruasi Tiba?

Sebab semakin banyak minuman bersoda yang kamu konsumsi, maka akan semakin banyak kalori yang kamu peroleh.

Kandungan karbon dioksida dari soda, akan dilepaskan di perut ketika dikonsumsi.

Saat inilah reseptor kimiawi di tubuh akan mendeteksi karbon dioksida yang menyebabkan sel-sel di bagian atas perut melepaskan ghrelin, yang akhirnya bisa menyebabkan rasa lapar.

Minuman soda mencegah kamu merasa kenyang Stylovers, serta soda yang dicampur dengan gula membuat kamu jadi lebih banyak menginginkan makanan manis, yang tentunya buruk bagi kesehatan.