1. Rekomendasi Tea Tree Oil yang Ampuh Menghilangkan Jerawat, Intip Yuk! - Darjeeling Tea Tree Essential Oil Minyak Tea Tree
Tea tree oil pertama datang dari salah satu brand skincare yakni Darjeeling.
Tea Tree essential oil Darjeeling ini diambil langsung dari tanaman yang tumbuh di daerah berawa di Queensland, Australia.
Tea tree memang terkenal dengan sifat antibakteri dan anti radangnya yang hebat yang menjadikannya pilihan tepat bagi siapa saja yang menderita flek atau jerawat.
Manfaat dari tea tree oil seharga 114 ribu Rupiah ini yakni untuk terapi jerawat, deodoran alami, psoriasis dan eksim, menyembuhkan infeksi dan luka, menghilangkan jamur kuku, kurap, dan kutil, menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala, dan masih banyak lagi!
Cara menggunakan tea tree oil ini juga mudah banget, loh!
Bisa digunakan sebagai oil diffuser dengan cara isi air di tabung diffuser sampai pada batas maksimum, lalu teteskan oil ini mulai dari 10 tetes.
Tea tree oil ini juga bisa dipakai di kulit dengan catatan harus di dicampur dengan carrier oil dengan rasio 90% carrier oil dan 10% essential oil, setelah itu baru bisa dioles di kulit.
2. Rekomendasi Tea Tree Oil yang Ampuh Menghilangkan Jerawat, Intip Yuk! - The Body Shop Tea Tree Oil
Tea tree oil satu ini cocok banget digunakan untuk perawatan di area yang berjerawat yang di perkaya dengan konsentrat community trade tea tree oil dari Kenya.
Terbuat dari 15% konsentrat Community Trade tea tree oil, minyak dari tea tree ini mengandung antibakterial yang mampu membantu mengurangi radang akibat jerawat bahkan dapat membantu mencegah munculnya jerawat baru, loh!
Tea tree oil ini juga diklaim dapat membuat kulit tampak lebih bersih dan segar.
Baca Juga: Cara Ampuh Hilangkan Komedo di Wajah dengan Menggunakan Tea Tree Oil
Cara mengaplikasikan tea tree oil ini juga cukup mudah, kamu cukup letakkan tea tree oil ini dengan ujung jari atau cotton bud dan tepuk-tepuk dengan lembut kepada area yang berjerawat.
Untuk hasil yang maksimal, gunakan tea tree oil seharga 229 ribu Rupiah ini dengan rutin, ya!