Stylo Indonesia - Beberapa hari lalu, Nagita Slavina telah mengumumkan kabar kehamilannya.
Istri Sultan Andara ini diketahui tengah mengandung anak keduanya, yang merupakan adik dari Rafathar.
Meskipun kehamilan baru seumur jagung, namun netizen sudah ada yang meramalkan bahwa anak yang dikandung Nagita Slavina berjenis kelamin perempuan.
Hal ini mungkin dikarenakan, akhir-akhir ini Nagita terlihat menggunakan warna busana yang lebih feminin.
Seperti terlihat dalam sebuah foto saat Nagita bersama dengan Olla Ramlan.
Nagita Slavina terlihat berbalut busana dengan warna serba pink.
Mulai dari satu setelan pakaian hingga sepatu yang dikenakan berwarna rose pink.
Penampilan serba pink ini membuat netizen terpana hingga menyebut bahwa Nagita tengah mengandung anak perempuan.