4 Rekomendasi Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam di Wajah, Coba Yuk!

By Cerysa Nur Insani, Jumat, 16 April 2021 | 09:35 WIB
4 Rekomendasi Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam di Wajah, Coba Yuk! (www.freepik.com)

Stylo Indonesia - Stylovers, sudah coba memakai toner untuk menghilangkan flek hitam di wajah belum?

Pilihan toner untuk menghilangkan flek hitam di wajah ini bisa membantumu mengatasi masalah kulitmu.

Tentunya ada sejumlah produk toner untuk menghilangkan flek hitam di wajah yang bisa direkomendasikan.

Baca Juga: Tips Cantik Puasa Pandemi: Rekomendasi Toner Paling Dicari Menuju Lebaran Glowing!

Yuk, intip ada apa saja rekomendasi toner untuk menghilangkan flek hitam di wajah berikut ini!

Dari kisaran harga yang cukup terjangkau, Stylovers bisa pilih sesuai budget!

#1.  Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam: Avoskin Your Skin Bae Vitamin C 2% + Niacinamide 2% + Carrot Extract + Raspberry Toner

Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam: Avoskin Your Skin Bae Vitamin C 2% + Niacinamide 2% + Carrot Extract + Raspberry Toner (www.blibli.com)

Toner ini diformulasikan secara khusus untuk mencerahkan kulit secara optimal.

Mengandung Vitamin C yang menghambat produksi melanin dan akumulasi melanin pada kulit.

Ditambah dengan kandungan niacinamide, ekstrak wortel, dan raspberry yang membuat kulit cerah maksimal dan produksi minyak lebih terkontrol.

Baca Juga: Pilihan Toner Anti Aging untuk Wajah Glowing dan Awet Muda di Bawah Rp 200 Ribu

Avoskin Your Skin Bae Vitamin C 2% + Niacinamide 2% + Carrot Extract + Raspberry Toner bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Avoskin dengan harga Rp 159.000 untuk kemasan botol ukuran 100 ml.

#2. Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam: Nivea Make Up Clear White Toner

Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam: Nivea Make Up Clear White Toner (www.nivea.co.id)

Toner ini diperkaya dengan Pearl Whitening Complex yang mampu mencerahkan kulit wajah 10x lebih baik.

Mampu membersihkan makeup secara menyeluruh, tanpa residu dengan sensasi segar.

Juga dapat meminimalisasi timbulnya jerawat dan pori-pori membesar.

Nivea Make Up Clear White Toner bisa didapatkan di drugstore dengan harga Rp 47.000 untuk kemasan botol ukuran 200 ml.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Toner Tanpa Alkohol untuk Kulit Sensitif di Bawah Rp 50 Ribu

#3. Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam: Emina Bright Stuff Face Toner

Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam: Emina Bright Stuff Face Toner (shopee.co.id)

Merupakan toner dengan pH balance yang menyegarkan dan melembapkan kulit tanpa memicu minyak berlebih.

Mengandung ekstrak summer plum dan niacinamide untuk kulit tampak cerah, glowing, dan lembap.

Emina Bright Stuff Face Toner bisa didapatkan di drugstore dengan harga Rp 27.500 untuk kemasan botol ukuran 100 ml.

#4. Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam: Pixy Fresh Toner Brightening

Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam: Pixy Fresh Toner Brightening (pixy.co.id)

Merupakan penyegar dengan formula 2-Way Bright dari Natural Whitening Powder dan derivat Vitamin C yang membuat kulit tampak lebih cerah.

Diperkaya dengan AHA, ekstrak lidah buaya, dan chamomile.

Baca Juga: Apakah Toner Cuka Apel Aman Digunakan? Simak Penjelasan Ahli Dermatologi!

Pixy Fresh Toner Brightening bisa didapatkan melalui website resmi Pixy dengan harga Rp 19.000.

Nah, itu dia Stylovers rekomendasi toner untuk menghilangkan flek hitam di wajah. Mana yang jadi pilihanmu? (*)

#SemuaBisaCantik