Prediksi Tren Fashion 2021 dan 2022 Sudah Terlihat, 4 Tema Unik Ini Jadi Jawabannya!

By Astria Putri Nurmaya, Rabu, 14 April 2021 | 17:05 WIB
Prediksi Tren Fashion 2021 dan 2022 Sudah Terlihat, 4 Tema Unik Ini Jadi Jawabannya! ()

Gagasan inilah yang melahirkan tema Essentiality, dimana dimunculkan sebuah gaya busana yang nyaman, berfokus pada fungsi kemudian tidak memiliki banyak detail.

Sedangkan untuk corak yang nantinya akan dipakai oleh tema Essentiality adalah corak floral dan juga fauna.

Kemudian karena ingin memunculkan gaya busana nyaman, gaya kekanak-kanakan, berwarna lembut dan segar akan lebih mendominasi tema ini.

Untuk padu padannya, tema Essentiality mengkombinasikan gaya busana sportif casual berpadu dengan feminin romantis.

Baca Juga: Tren Fashion 2021: 3 Model Jumpsuit Kekinian yang Buat Tampilan Makin Trendi

Tren Fashion 2021 - 2022, Tema Spirituality oleh Desainer Nuniek Mawardi

Prediksi Tren Fashion 2021 dan 2022 Sudah Terlihat, 4 Tema Unik Ini Jadi Jawabannya! ()

Pandemi membuat pola pikir manusia berubah, musibah ini berhasil membuat seluruh dunia dihantui ketakutan karena sebuah wabah.

Inilah yang membuat manusia jauh lebih spirituality dan dekat dengan alam.

Dari sini lah tema Spirituality diangkat, tema ini menggambarkan perubahan pola pikir manusia yang lebih berpijak pada nilai-nilai tradisi, budaya, dan penghargaan terhadap proses kerja.