3. Crop Blazer
Yap! Crop blazer ini salah satu fashion item yang sedang tren.
Crob blazer dapat memberikan kesan lebih tinggi dan tetap rapi dalam berbagai gaya.
Kali ini, Alifia mengenakan kulot hitam dengan manset putih sebagai inner dan hijab krem agar tidak plain.
Ia menenteng tas hitam mungil dan mengenakan heels putih sehingga penampilannya kali ini monokromatik.
Baca Juga: Tren Hijab Lebaran 2021: Pilihan Hijab Motif Kekinian dari Online Shop
4. Oversized Blazer
Pencinta busana oversized wajib banget punya oversized blazer seperti penampilan Alifia Diannisa ini.
Ia bergaya kompak dengan sahabatnya mengenakan strip oversized blazer yang dipadukan dengan kulot hitam dan hijab hitam.
Bermain di warna monokrom, ia memilih sneakers hitam dan temannya memilih sneakers putih.
Keduanya tampil kece dengan sunglasses on nih, Stylovers.