Stylo Indonesia - Pecinta lipstik ombre pasti sudah tahu dengan warna red wine yang kini populer di kalangan wanita.
Lipstik warna red wine ini cocok digunakan baik untuk model ombre atau dipakai secara full di bibir.
Warna red wine ini seperti perpaduan warna maroon dan juga warna ungu, membuat kombinasi warna lipstik yang unik.
Baca Juga: Jangan Dibuang, Inilah Cara Mudah Mengatasi Lipstik yang Patah agar Bisa Digunakan Kembali!
Mengenakan warna red wine juga membuat kamu terlihat makin seksi, lho, Stylovers.
Namun karena banyaknya produk lipstik, hal ini membuat nama red wine berbeda-beda pada tiap produk lipstik, namun tetap mempunyai tone color yang sama.
Berikut tiga rekomendasi lipstik dengan warna red wine yang buat tampilan kamu semakin memukau.
Lipstik Warna Red Wine - Matte Lipstik Soft & Matte Natural Lipstick - No 11 Maroon dari Salsa
Produk lipstik warna red wine yang pertama ini dari brand Salsa, dengan nomor 11 maroon.
Memiliki akhir matte setelah pemakaian, lipstik yang memiliki tekstur creamy diklaim lebih lembut.
Sehingga cocok digunakan untuk segala kegiatan sehari-hari, karena tidak membuat bibir menjadi kering.
Baca Juga: Cek Hoax Soal Makeup: Lipstik Matte Bikin Bibir Gelap Sampai Kulit Sensitif Dilarang Pakai Makeup
Lipstik yang sudah memiliki sertifikat BPOM ini juga diklaim memiliki kandungan Jojoba dan canina oil yang menutrisi bibir, serta hydrating honey untuk melembapkan bibir.
Jika kamu tertarik dengan lipstik berwarna red wine satu ini, kamu bisa dapatkan hanya dengan Rp12.700 an aja, lho, Stylovers.
Lipstik Warna Red Wine - Giorgani Gold Iconic Metalic Matte Lipstick - Bright Berry dari Oriflame
Di produk yang kedua yaitu ada Giordani Gold Iconic Metalic Matte Lipstick warna Bright Berry dari Oriflame.
Meskipun namanya berbeda, warna bright berry pada Giordani memiliki tone color yang sama dengan red wine.
Baca Juga: Mitos Lipstik Matte Membuat Bibir Gelap, Benarkah? Ini Faktanya!
Lipstik bertekstur shimmer metalik ini memiliki hasil akhir yang terasa creamy dan matte.
Serta diklaim memiliki kandungan Argan Oil dan SPF, sehingga dapat melembapkan juga melindungi bibir dari paparan sinar UV.
Jika tertarik, kamu cukup merogoh kocek sebesar Rp128.860 untuk mendapatkan lipstik warna red wine, Stylovers.
Lipstik Warna Red Wine - Powder Kiss Lipstick - Burning Love dari MAC
Produk lipstik warna red wine selanjutnya yaitu dari brand MAC, Powder Kiss Lipstick warna Burning Love.
Kualitas dari lipstik MAC memang sudah tidak diragukan lagi Stylovers, apalagi jika dilihat dari banyaknya penggemar lipstik ini.
Diklaim memiliki hasil akhir yang soft matte serta terdapat efek blurring dan soft focus.
Membuat lipstik ini dapat menutupi tekstur garis bibir sehingga membuatnya terlihat lebih smooth.
Baca Juga: 5 Tips Pakai Lipstik Ombre Natural, Bikin Bibir Terlihat Seksi Bak Artis Korea!
Memiliki pigmentasi warna yang kuat, membuat lipstik ini cocok dikenakan oleh wanita dengan skin tone asia.
Lipstik ini juga bisa digunakan sebagai blush on karena mudan untuk di blend.
Untuk harganya lipstik ini dibanderol dengan harga berkisar Rp350.000.
Nah itu dia Stylovers tiga rekomendasi lipstik warna red wine yang bisa kamu coba untuk tampilan bibir yang lebih seksi. (*)