3 Rekomendasi Aloe Vera Gel untuk Atasi Kulit Kering Saat Puasa di Bawah Rp 50 Ribu

By Livia, Sabtu, 3 April 2021 | 13:03 WIB
3 rekomendasi aloe vera gel untuk atasi kulit kering saat puasa di bawah Rp 50 ribu. (freepik.com)

Y.O.U Multi Purpose Aloe Vera Gel 96% bisa jadi pilihanmu untuk mengatasi kulit kering, iritasi kulit dan kemerahan.

Pelembap multifungsi ini diperkaya ekstrak aloe vera 96% efektif melembapkan, menenangkan kulit kering, kemerahan dan iritasi kulit akibat paparan debu, polusi dan sinar matahari.

Y.O.U Multi Purpose Aloe Vera Gel 96% dapat digunakan sebagai pelembap wajah dan tubuh, primer makeup, after shaving care, pelembap tangan dan kuku, sleeping mask dan conditioner tanpa bilas.

Formula dan teksturnya yang ringan tanpa alkohol sehingga dapat digunakan semua jenis kulit termasuk kulit sensitif.

Produk ini dikemas dalam botol tube mungil yang praktis dibawa kemanapun sehingga dapat dibawa saat bepergian sebagai pelembap multifungsi.

Stylovers dapat membeli aloe vera gel ini di beauty store dan online store seharga Rp 49.000.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Lip Balm Halal untuk Bibir Kering Saat Puasa, Tetap Sehat dan Lembap!

2. 3 Rekomendasi Aloe Vera Gel untuk Atasi Kulit Kering Saat Puasa di Bawah Rp 50 Ribu: Citra Fresh Glow Multifunction Gel Aloe Bright UV

Citra Fresh Glow Multifunction Gel Aloe Bright UV. (shopee.co.id)

Selanjutnya ada Citra Fresh Glow Multifunction Gel Aloe Bright UV yang bisa jadi pilihan kamu untuk mengatasi kulit kering dan kusam saat puasa.

Pelembap multifungsi ini mengandung aloe vera essence, mint essence dan 20x vitamin B3 dan E tanpa alkohol efektif melembapkan, mencerahkan, menyejukan kulit dari paparan sinar matahari serta menyamarkan noda hitam pada kulit.

Produk ini dapat digunakan sebagai pelembap rambut, wajah, tubuh sehari-hari, sleeping mask hingga primer agar makeup tampak lebih flawless dan tahan lama.