Stylo Indonesia - Menjadi artis Tanah Air membuat sosok Jessica Iskandar selalu jadi sorotan.
Bukan hanya kehidupan pribadinya, gaya busana Jessica Iskandar juga selalu curi perhatian di berbagai momen.
Tak terkecuali pada unggahan foto terbarunya nih, Stylovers.
Di postingan foto tersebut, Jessica Iskandar sukses membuat netizen heboh karena gaya seksi yang dipamerkannya.
Kesan seksi langsung terlihat karena Jessica Iskandar cuek tampil hanya dengan bra renda berwarna hitam.