Ide Mix and Match Atasan Khaki ala Selebgram Helmi Nursifah, Simpel Tapi Cantik!

By Rina Suhandi, Minggu, 28 Maret 2021 | 14:00 WIB
Ide Mix and Match Atasan Khaki ala Selebgram Helmi Nursifah, Simpel Tapi Cantik! (instagram.com/helminursifah)

Stylo Indonesia - Atasan berwarna khaki merupakan salah satu fashion item yang saat sedang digandrungi oleh banyak orang khususnya perempuan.

Pasalnya, warna khaki merupakan warna yang universal dan bisa dipadukan dengan fashion item beragam warna.

Seperti halnya atasan khaki yang dikenakan oleh selebgram cantik Helmi Nursifah.

Ia terlihat sering melakukan mix and match atasan berwarna khaki dengan OOTD bergaya monokrom. Simpel tapi cantik!

Baca Juga: Mix and Match Jaket Jeans ala Hijabers Turki, Fresh Anti Monoton!

Maraknya atasan berwarna khaki di kalangan hijabers membuat ide mix and match atasan khaki menjadi penting untuk diketahui.

Selebgram Helmi Nursifah memberikan ide mix and match atasan khaki yang bisa kamu jadikan sebagai referensi.

Kali ini, Stylo Indonesia telah merangkum 2 ide mix and match atasan khaki dari si cantik Helmi Nursifah.

Penasaran? Intip, yuk!

Baca Juga: Inspirasi Mix and Match Cropped Jacket ala Lintang Raina, Intip Yuk!

1. Ide Mix and Match Atasan Khaki ala Selebgram Helmi Nursifah, Simpel Tapi Cantik! - Outer Khaki

Ide Mix and Match Atasan Khaki ala Selebgram Helmi Nursifah, Simpel Tapi Cantik! (instagram.com/helminursifah)

Untuk kamu para pencinta outer, outer berwarna khaki ternyata bisa kamu jadikan sebagai salah satu referensi, loh!

Pasalnya, outer ini sangat mudah kamu padu padankan dengan fashion item lain.

Kali ini, Helmi Nursifah atau biasa disapa Amy mengenakan long outer warna khaki dengan inner bermotif warna hitam dan putih.

Baca Juga: Ide Mix and Match Vest Korea ala Selebgram Yure Zalina, Stylish Abis!

Long outer ini merupakan Noyra Set Beige dari @humine.essentials.

Yap, long outer ini sebenarnya memiliki pasangan berupa celana kulot, namun kali ini Amy hanya mengenakan atasannya saja.

Untuk satu set Noyra ini dibanderol dengan harga 249 ribu Rupiah.

Amy juga memadukannya dengan celana kulot berwarna cokelat.

2. Ide Mix and Match Atasan Khaki ala Selebgram Helmi Nursifah, Simpel Tapi Cantik! - Crop Top Khaki

Ide Mix and Match Atasan Khaki ala Selebgram Helmi Nursifah, Simpel Tapi Cantik! (instagram.com/helminursifah)

Ingin tampil simpel dengan warna khaki? Bisa, dong!

Kali ini Amy terlihat mengenakan crop top warna khaki yang kemudian ia padukan dengan kemeja warna hitam.

Crop top berwarna khaki itu merupakan koleksi fashion item dari @look boutiquestore.

Oh iya, pada penampilan kali ini, Amy terlihat lebih santai dan kasual ya, Stylovers!

Baca Juga: Ide Mix and Match Long Outer dan Rok Plisket Untuk Hijabers dari Selebgram Richa Etika Ulhaq

Pasalnya crop top yang Amy kenakan memberi kesan kasual dan simpel namun tetap kece saat Amy kenakan.

Terlebih kali ini ia juga memadukannya dengan fashion item warna hitam dan putih.

Hijab yang ia kenakan juga terbilan sederhana, pashmina yang juga berwarna khaki itu cukup ia lipat ke belakang tanpa perlu repot-repot dikenakan dengan gaya hijab tertentu.

Simpel tapi tetap terlihat mahal ya, Stylovers!(*)