Mitos Milia adalah Masalah Kulit Serius Kurang Tepat, Jangan Panik Dulu!

By Cerysa Nur Insani, Senin, 22 Maret 2021 | 11:10 WIB
Mitos Milia adalah Masalah Kulit Serius Kurang Tepat, Jangan Panik Dulu! (mederm esthetics laser clinic.com)

Stylo Indonesia - Stylovers, tahukah kamu ada apa saja mitos milia yang sudah banyak beredar?

Banyak orang mengetahui mitos milia ini dan mempercayainya.

Faktanya, mitos milia ini membuat banyak orang panik dan khawatir saat mengalami milia karena menganggapnya sebagai suatu masalah kulit yang serius, lho!

Yuk, simak bagaimana fakta dari mitos milia berikut ini!

Baca Juga: Rekomendasi Prosedur Menghilangkan Milia dari Dokter Estetika, Aman Dilakukan!

Dilansir dari ASDM Beverly Hills, inilah penjelasan mengenai mitos milia yang sudah banyak beredar tetapi tidak tepat!

#1. Mitos: Milia adalah masalah kulit serius.

Fakta: Milia bukan disebabkan oleh infeksi atau bakteri.

Milia normal terjadi pada bayi, tetapi pada orang dewasa milia bisa muncul karena faktor seperti genetik dan terjadi karena penyumbatan keratin pada pori-pori.

Milia tidak seperti jerawat yang terjadi dengan adanya inflamasi, tetapi milia bisa jadi cukup mengganggu penampilan kulit saja.