Stylo Indonesia - Penggunaan skincare yang tepat sesuai dengan permasalahan jenis kulit, bisa membuat wajah semakin sehat.
Tidak hanya memperhatikan produk toner, essence, serum, eye cream, pelembap dan sunscreen saja, namun Stylovers juga harus selektif dalam memilih sabun cuci muka.
Sebab sabun cuci muka merupakan skincare dasar yang juga berfungsi merawat kulit, khususnya dalam menghilangkan debu dan kotoran di wajah.
Baca Juga: Tren Potongan dan Pewarnaan Rambut yang Diminati Perempuan Sepanjang 2021
Salah menggunakan sabun cuci muka yang tidak sesuai dengan jenis kulit, juga bisa mengakibatkan timbulnya jerawat maupun beruntusan nih, Stylovers.
Sebab penyebab jerawat bisa terjadi karena adanya sumbatan folikel rambut yang bercampur dengan sel kulit mati dan sebum.
Sedangkan beruntusan bisa terjadi karena kondisi kulit yang kotor dan sering bergesekan dengan rambut, sehingga bisa memperburuk kondisi kulit.
Baca Juga: Sheet Mask yang Cocok Digunakan untuk Semua Jenis Kulit dan Ampuh Membuat Wajah Glowing!
Oleh sebab itu, Stylovers harus rajin menjaga kesehatan kulit dengan menggunakan sabun cuci muka.
Salah satu sabun cuci muka yang bisa menghilangkan jerawat maupun beruntusan yang Stylo Indonesia rekomendasikan ialah Sariayu Busa Pembersih Jerawat Acne Care Facial Foam.
Produk yang dibanderol dengan harga Rp 19.000 ini memiliki kandungan Centella Asiatica Extract dan Lauric Acid yang bisa melembapkan wajah dan memiliki sifat anti inflamasi yang baik untuk kulit sensitif.
Jadi tidak heran bahwa produk dari Sariayu ini juga bisa menghilangkan jerawat ya, Stylovers.
Sedangkan wangi dari Sariayu Busa Pembersih Jerawat Acne Care Facial Foam sangat menenangkan kulit dan pikiran karena terdapat pegagan dan cananga oil.
Menggunakan sabun cuci muka ini juga tidak membuat kulit menjadi kering, meskipun jenis kulit kamu normal to dry nih, Stylovers.(*)