Stylo Indonesia - Jika dilihat dari data pasien positif Covid-19 yang masih tinggi, pandemi virus corona sepertinya belum juga usai menghantui masyarakat di dunia.
Dari data yang tersaji, pasien positif Covid-19 belum juga menunjukkan penurunanan yang signifikan.
Kita bisa lihat Stylovers, melalui bukti masih cukup tingginya penambahan kasus Covid-19 setiap harinya.
Berdasakan data terbaru laman covid19.go.id, per hari Rabu (3/3/2021) kasus Covid-19 di Indonesia bertambah 6.808 pasien sehingga total menjadi 1,353,834.
Melihat itu, Ahli Epidemiologi Universitas Indonesia (UI) Pandu Riono mengaku tak heran dengan kodisi lamanya pandemi Covid-19 di Tanah Air.
Bahkan menurutnya bukan hal aneh jika Covid-19 di Indonesia menjadi lama berakhirnya.