Dilansir dari akun instagram @ruby_26, kamu bisa menemukan foto Annisa Pohan dan Aliya Rajasa bersama pasangan masing-masing.
Dalam foto tersebut, dua pendamping pria Yudhoyono ini tampak menggunakan kebaya modern.
Dimulai dari Annisa Pohan yang terlhat anggun dalam balutan kebaya berawrna peach yang fresh.
Kebaya tersebut dilengkapi dengan kain batik sebagai bawahan serta bros yang dismatkan pada bagian depan kebayanya.
Wajahnya tampak cantik ditambah dengan riasan flawless yang dipertegas pada area riasan mata.
Sedangkan rambutnya ditata dengan model sanggul yang menyempurnakan kecantikannya.