Stylo Indonesia - Berkat kepiawaiannya bermain peran dalam sinetron Ikatan Cinta, karir Amanda Manopo terus meroket.
Stylovers pasti sudah tidak asing lagi dengan Amanda Manopo, gadis kelahiran tahun 1999, pemeran Andin di Ikatan Cinta.
Sinetron Ikatan Cinta yang diperankan oleh Amanda Manopo sukses mencuri perhatian pemirsa tanah air.
Hal ini yang membuat nama Amanda Manopo tak ada habisnya jadi perbincangan netizen Indonesia.
Amanda Manopo terlihat mengunggah foto terbaru di akun Instagram miliknya @amandamanopo.
Tanpa caption Amanda Manopo mengunggah 3 foto berurutan dengan balutan busana yang sama.
Foto yang diunggah Amanda Manopo, berhasil mencuri perhatian netizen karena penampilannya yang terbilang seksi mengenakan mini dress.
Daripada Stylovers penasaran, langsung aja, yuk, kita bedah model hingga harga mini dress yang dikenakan Manda sapaan akrab Amanda Manopo dalam postingan akun Instagramnya.
Terlihat Amanda Manopo berpose seksi di dalam bathtub dengan mengenakan mini dress berwarna hitam.
Pose seksi dengan mini dress ini membuat area paha Amanda Manopo terlihat jelas di foto tersebut.
Mengenakan makeup minimalis Manda tampil paripurna dengan gaya rambut pendek yang dikeriting.
Mini dress yang dikenakannya pun menjadi sorotan netizen karena modelnya yang unik.
Miliki model bodycon dress yang ketat hingga memperlihatkan bentuk tubuh, mini dress yang dikenakan Amanda Manopo memiliki bentuk lengan yang berbeda.
Pada bagian lengan kanan busana yang dikenakan Manda terlihat seperti model batwing.
Sementara pada bagian lengan yang lain modelnya adalah lengan panjang pada umumnya dengan model stretch.
Diketahui dari akun Instagram @fashionamandamanopo, mini dress ini merupakan Stretch Velvet Minidress dari brand Balenciaga.
Dibanderol dengan harga Rp26.976.045, mini dress ini berhasil membuat Amanda Manopo kebanjiran pujian pada kolom komentar di Instagramnya.
Beberapa komentar pujian netizen diantaranya.
@lampsyuuu21: Cantinya gkda obat ????????????????
@yasintaeka35_: Terpesona aku Terpesona ????❤️
@Saputraazkarizky: Cantik nya paripurna ????
@buicha66: Nice amazing
Nah itulah pose seksi Amanda Manopo di dalam bathtub Stylovers.
Kalau menurut Stylovers sendiri gimana nih penampilan Amanda Manopo kali ini?(*)