Stylovers bisa menggunakan physical sunscreen yang biasanya memiliki kandungan zinc oxide atau titanium dioxide karena formula tersebut hanya berada di atas lapisan kulit dan tidak terserap.
#2. Mitos: Kulit gelap tidak perlu menggunakan sunscreen.
Fakta: Kulit gelap sama berisikonya terhadap kerusakan akibat sinar UV.
Hanya saja, flek yang muncul akibat terbakar sinar matahari lebih sulit terlihat pada kulit yang gelap.
Apapun warna kulitnya, tetap perlu menggunakan sunscreen 30 menit sebelum terpapar sinar matahari.
Baca Juga: Tren Skincare 2021: Rekomendasi Sunscreen Stick Korea, Bikin Kulit Anti Belang!
#3. Mitos: Sunscreen waterproof tidak perlu diaplikasikan ulang setelah berenang atau berkeringat.
Fakta: Tidak ada sunscreen yang waterproof.
Formula sunscreen hanya bersifat water resistant, bukan waterproof.
Jadi setelah berenang atau berkeringat, pastinya lapisan sunscreen sudah berkurang dan tetap perlu diaplikasikan kembali.