Stylo Indonesia - Inspirasi dress kondangan untuk hijabers seringkali dicari oleh para perempuan.
Berbeda dengan non-hijabes, perempuan berhijab seringkali bingung saat akan memilih inspirasi dress kondangan.
Sehingga enggak heran kalau inspirasi dress kondangan untuk hijabers cukup dicari di berbagai media sosial.
Kali ini, Stylo Indonesia sudah merangkum inspirasi dress kondangan untuk hijabers ala selebgram yang bisa bikin Stylovers curi perhatian!
Baca Juga: Pakai Batik dan Hijab? Ini Inspirasi Mix n Match Batik ala Selebgram
Daripada penasaran seperti apa inspirasi dress kondangan untuk hijabers?
Yuk simak selengkapnya!
Inspirasi Dress Kondangan untuk Hijabers ala Aghnia Punjabi
Buat Stylovers yang ingin tampil glamor, dress dari Aghnia Punjabi ini bisa banget dijadikan referensi.
Selebgram satu ini mengenakan satin dress berwarna krem yang cukup berkilau saat terkena cahaya.
Bak baju princess, dress satin ini memiliki tambahan cape di kedua pundaknya.
Aghnia Punjabi memadukan dress ini dengan pashmina sifon agar dress satinnya yang berkilau dapat mendapat spotlight.
Baca Juga: Tren Hijab 2021: Button Skirt untuk Tampil Feminin ala Selebgram Hijab
Inspirasi Dress Kondangan untuk Hijabers ala Shella Alaztha
Nah, buat kamu yang lebih simple, bisa banget tiru gaya Shella Alaztha, Stylovers.
Pemenang hijab hunt 2012 ini mengenakan ruffle dress berwarna ungu polos dengan motif embroidery di bagian lengannya.
Dipadukan dengan hijab square warna senada, tentunya anti tembem dan cocok digunakan oleh pemilik wajah bulat.
Lengkapi penampilan simple ini dengan hand bag berwarna putih senada dengan slip on yang cocok dipadukan dengan warna ungu.
Inspirasi Dress Kondangan untuk Hijabers ala Nabila Zirus
Pencinta brokat merapat, Stylovers!
Outfit dari Nabila Zirus ini full brokat dari atas hingga ke bawah.
A-line dress brokat ini bisa membuat penampilan Stylovers terlihat ramping.
Tampil simple, Nabila memadukannya dengan pashmina sifon polos berwarna senada sehingga membuat perhatian fokus pada dressnya.
Stylovers bisa contek gaya Nabila yang mengenakan kacamata hitam saat venue kondangan outdoor.
Baca Juga: Tren Hijab 2021: Tropical Vibes Outfit Jadi Favorit Selebgram Hijabers
Inspirasi Dress Kondangan untuk Hijabers ala Dwi Handayani
Untuk tampil formal, kamu bisa banget tiru dress Dwi Handayani ini, Stylovers.
Mengenakan dress batik motif kawung yang dipadukan dengan warna cokelat muda membuat penampilan Dwi Handayani cocok untuk acara kondangan yang cenderung formal.
Padukan dengan pashmina sifon yang berwarna lebih tua agar penampilan semakin berkesan.
Tak lupa, Dwi Handayani mengenakan tas dan heels yang senada. (*)
#SemuaBisaCantik