Kita bisa mulai dengan bertanya hari apa yang paling enggak bisa dia lupakan dalam hidupnya atau iseng tanya tanggal ulang tahunnya.
Meskipun sebenarnya kita sudah kepo soal info itu.
Film favorit
Setiap orang pasti punya film favorit, termasuk kita! Film favorit kamu apa, Stylovers? Coba rekomendasikan film ini ke si dia.
Tanya apakah dia sudah pernah menontonnya apa belum. Siapa tahu dia tertarik dan mau menontonnya juga.
Baca Juga: Penakut, 4 Zodiak Ini Takut Banget dengan Film dan Cerita Horor!
Atau mungkin dia sudah menontonnya, jadi kita bisa mengobrol banyak soal hal ini sama dia. Kalau pun dia enggak suka, coba tanya rekomendasi film dari dia apa.
Kirim karya kita
Coba iseng kirim salah satu karya buatan kita, Stylovers. Misalnya, kalau kamu suka menggambar, coba kirim gambaran kamu ke si dia.