Stylo Indonesia - Drama Korea 'Sweet Home' adaptasi Webtoon dengan judul yang sama dibuat oleh Kim Carnby, baru-baru ini populer dan ramai diperbincangkan oleh nitizen nih Stylovers!
Hal ini tentu saja berkat kecakapan dari tiap pemain di drama Korea 'Sweet Home', salah satunya adalah aktris Lee Si Young.
Artis peran Lee Si Young di drama Korea 'Sweet Home', dinilai cakap memerankan karakter Seo Yi Kyung oleh para penikmat film.
Baca Juga: Tren Fashion 2021: Busana Warna Hitam Inspirasi Drama Korea Start Up sampai Record Of Youth
Karakter Seo Yi Kyung, yang diperankan oleh Lee Si Young dalam drama Korea 'Sweet Home' merupakan mantan petugas pemadam kebakaran dan tentara pasukan khusus.
Seo Yi Kyung digambarkan sebagai perempuan yang memiliki kemampuan bertahan hidup serta bela diri yang kuat melawan monster.
Dengan begitu dibalik perannya sebagai Seo Yi Kyung dalam drama Korea 'Sweet Home', Lee Si Young ternyata juga total mempersiapkan karakternya.