Face Mist untuk Kulit Glowing dari Bahan Alami yang Murah dan Gampang Dibikin

By Grace Kencana Pranata, Rabu, 16 Desember 2020 | 17:55 WIB
Yuk buat sendiri face mist berbahan green tea untuk kulit wajah berjerawat (dep365.com)

Stylo Indonesia -  Merawat kelembapan kulit wajah agar glowing bisa dilakukan dengan rutin menggunakan skincare, salah satunya face mist.

Face mist yang dijual di pasaran ada yang berfungsi sebagai skincare ada juga yang berfungsi sekaligus sebagai setting makeup.

Nah Stylovers, buat kamu yang suka menggunakan face mist setiap harinya untuk menyegarkan kulit wajah, melembapkan dan membuat kulit menjadi glowing, kamu bisa mencoba membuat sendiri face mist, loh.

Baca Juga: Jangan Khawatir, 3 Cara Ini Ampuh Mencegah Turunnya Gairah Seksual!

Enggak perlu mengeluarkan kocek besar, kali ini Stylo Indonesia akan memberikan tips membuat face mist dari bahan alami yang murah dan gampang dibikin.

Yuk, langsung saja simak ulasannya berikut ini.

#Face Mist untuk Kulit Glowing dari Bahan Alami yang Murah dan Gampang Dibikin - Teh Hijau

Manfaat minum teh hijau (freepik.com)

Face mist berbahan teh hijau atau green tea kaya akan kandungan antioksidan.

Face mist teh hijau baik untuk jenis kulit berminyak dan berjerawat nih, Stylovers.

Baca Juga: Putus dari Mischa Chandrawinata, Ini Gaya Anti Galau Jessica Mila

Untuk bahannya, siapkan; 2 gelas air yang telah direbus, 2 kantung teh hijau.

Rendam kantung teh di air yang telah direbus selama sejam dan biarkan hingga dingin.

Kamu juga bisa menambahkan minyak Vitamin E sebanyak 2 hingga 3 tetes untuk hidrasi kulitmu.

Setelah itu, tuang ke dalam botol spray dan kamu bisa menggunakannya kapanpun.

Baca Juga: Tren Fashion 2021: Back to 90's Kembali Diminati, Prilly Latuconsina Salah Satunya Nih!

#Face Mist untuk Kulit Glowing dari Bahan Alami yang Murah dan Gampang Dibikin - Lidah Buaya dan Kelapa

Air kelapa muda. (vogueindia.com)

Sudah menjadi rahasia umum kalau air kelapa adalah bahan hidrasi alami terkhusus untuk daerah tropis.

Baca Juga: Bikin Rasa Percaya Diri Menurun! 3 Cara Ini Ampuh Menghilangkan Bau Kaki

Air kelapa mengandung cytokinins, yang mampu meregenerasi kulit dan menghindarkan kulit dari tanda penuaan.

Sedangkan lidah buaya berfungsi sebagai penenang dan cocok untuk semua jenis kulit.

Untuk bahannya, siapkan; air kelapa dan lidah buaya. Sebagai tambahan kamu bisa menggunakan minyak almond atau macadamia.

Baca Juga: Terlihat Kalem Saat Foto Mesra Bareng Pacar, Penampilan Rosa Meldianti Pakai Baju Tanpa Lengan Dinilai Makin Cantik

Caranyam campurkan air kelapa dan perasan lidah buaya, lalu tambahkan satu sendok teh minyak almond atau macadamia.

#Face Mist untuk Kulit Glowing dari Bahan Alami yang Murah dan Gampang Dibikin - Mentimun dan Witch Hazel

Lulur mentimun dipercaya mampu mencerahkan kulit tubuh (Sumber livescience.com)

Mentimun telah dikenal sejak lama penggunaannya untuk wajah sebagai penghidrasi alami.

Sedangkan witch hazel, dapat berfungsi sebagai antiseptik dan mengencangkan pori-pori.

Baca Juga: Terkena Kasus Tabrak Mobil Diduga Mabuk, Penampilan Salshabilla Adriani jadi Sorotan, Tasnya Puluhan Juta!

Face mist ini cocok banget untuk kamu yang punya kulit berminyak.

Siapkan bahan 1 atau 2 buah mentimun dan ekstrak witch hazel.

Caranya, serut mentimun dan peras airnya. Perkirakan berapa banyak air mentimun yang akan kamu pakai sesuai kebutuhanmu.

Baca Juga: Mertua Raffi Ahmad Positif Covid-19, Keluarga Nagita Slavina Was-was Sang Ibunda Ngeluh Pegal Linu di Seluruh Tubuh Usai Disuntik Vaksin

Lalu tambahkan esktrak witch hazel sebanyak separuh air mentimun tersebut. Campurkan dan pindahkan ke botol spray untuk kamu bawa kemanapun. (*)