Sambut Akhir Tahun dengan Wajah Glowing, Miliki Rangkaian Skincare Ini

By Yussy Maulia, Jumat, 11 Desember 2020 | 21:42 WIB
Ilustrasi skincare. ()

Stylo.ID –  Jika dulu banyak perempuan yang ingin kulit mulus dan putih, saat ini tren kecantikan berubah karena wanita ingin kulit yang glowing. Terlebih untuk menyambut momen spesial seperti tahun baru.

Nah, sepanjang 2020 tren skincare mengalami banyak inovasi seiring dengan perubahan tren kecantikan tersebut. Mumpung kamu masih di rumah saja dan jarang terpapar polusi, ayo wujudkan wajah glowing dengan gunakan rangkaian skincare ini.

1. Serum

Kehadiran serum sering disamakan dengan moisturizer atau pelembab. Padahal, keduanya memiliki tekstur dan fungsi yang berbeda. Tekstur serum biasanya lebih cair dan ringan.

Serum juga melindungi kulit dari paparan sinar matahari, polusi, stres, kurang tidur, dan suhu yang dapat menyebabkan tanda-tanda awal penuaan.

Baca Juga: Tren Skincare 2021: Face Mist untuk Kulit Berjerawat yang Sempat Viral!

Pilih serum sesuai dengan kebutuhanmu. Bagi kamu yang ingin menghilangkan noda hitam atau bekas jerawat pilih kandungan aktif niacinamide. Sementara untuk membuat wajahmu bercahaya dan segar, pilih kandungan vitamin C.

Menjelang akhir tahun, serum dengan kandungan retinol yang memiliki fungsi memperbaiki tekstur kulit dan anti aging menjadi tren.

Bagi kamu yang belum pernah menggunakannya cobalah untuk memilih serum dengan kandungan retinol rendah atau pilih yang cocok untuk kulit sensitif.

Padukan dengan pelembap yang rich atau hyaluronic acid karena retinol punya efek samping mengeringkan kulit wajah. Gunakan dua hari sekali untuk penyesuaian.

Baca Juga: Jangan Khawatir, Ternyata 3 Makanan Bisa Membuat Wajah Awet Muda!

2. Eye cream