Harganya yang sangat murah tapi cukup mengenyangkan membuat makanan ini sangat populer dan jadi favorit banyak orang.
Sayangnya, kandungan gizi yang rendah pada mie instan membuatnya justru menjadi penyebab utama jerawat.
Hal ini terutama lebih sering dialami oleh usia remaja hingga dewasa muda.
Baca Juga: 3 Cara Hilangkan Bekas Jerawat dan Bopeng yang Bisa Kamu Coba
Perpaduan antara jerawat hormonal, stress, kebiasan begadang, kurang tidur, dan pola makan yang buruk karena sering mengonsumsi mie instan dan makanan instan lainnya membuat golongan usia ini mengalami jerawat yang lebih parah.
Mie instan merupakan penyebab utama jerawat karena memiliki indeks yang level glukosa yang tinggi.
Selain menyebabkan jerawat, faktor tersebut juga bisa mengakibatkan obesitas.