Stylo Indonesia - Menjelang tahun 2020 yang akan segera berganti, pastinya Stylovers sudah penasaran nih ingin mengetahui prediksi Tren Skincare Lokal 2021.
Bicara soal Tren Skincare Lokal 2021, tentunya kita enggak bisa meninggalkan bahasan soal apa saja skincare yang banyak dirilis oleh brand lokal di tahun 2020 ini.
Kandungan dan jenis produk skincare yang banyak dirilis oleh brand skincare lokal tentunya akan mempengaruhi Tren Skincare Lokal 2021 mendatang.
Vania, seorang skincare enthusiast dan influencer dari akun Instagram @beautyandacne membagi pandangannya soal kandungan dan produk apa saja yang akan mempengaruhi Tren Skincare Lokal 2021 tahun depan.
Baca Juga: Tren Skincare 2021: Kandungan Bahan Produk Kecantikan Korea yang Akan Jadi Tren
Yuk, simak apa saja skincare yang akan menjadi tren di kalangan brand lokal tahun depan berikut ini!
Vania menyoroti dua kandungan skincare yang tampaknya menjadi primadona skincare lokal belakangan ini, yaitu retinol dan peptide.
Untuk retinol, Vania berpendapat skincare retinol yang dikeluarkan oleh brand lokal sejauh ini masih merupakan retinol gentle yang lebih cocok untuk pemula.
Oleh sebab itu, Vania memprediksi tahun 2021 brand skincare lokal harus lebih berani berinovasi dengan produk retinol mereka.
“Jadi mungkin di tahun 2021 brand lokal seharusnya udah lebih berani ngeluarin retinol yang lebih kenceng gitu, yang persentasenya lebih tinggi,” ujar Vania.
Sedangkan untuk peptide, Vania menyoroti peptide yang terdiri dalam banyak jenis.
Ia berpendapat, tahun depan kita akan bisa melihat banyak brand skincare lokal yang bereksplorasi dengan berbagai jenis peptide.
Baca Juga: Tren Model Rambut 2021: Gaya Bob Korea dengan Sentuhan Ikal Akan Populer
“Mungkin peptide yang jarang kita dengar yang mereka masukkan di produk skincare mereka,” ungkap Vania.
Satu lagi yang tak kalah menarik menurut Vania adalah tren personalized skincare atau customized skincare.
Apakah kamu sudah pernah mendengar soal personalized atau customized skincare, Stylovers?
Belakangan ini, muncul beberapa brand skincare lokal yang menawarkan layanan serta produk personalized atau customized skincare.
Yup, brand ini akan menciptakan produk skincare tersendiri yang dikhususkan bagi kebutuhan kulit setiap penggunanya satu per satu. Menarik, bukan?
Untuk menggunakan personalized atau customized skincare, biasanya brand tersebut akan mengadakan wawancara atau kuesioner terlebih dahulu untuk mengetahui kondisi kulit calon konsumen mereka.
“Biasanya mereka akan tanya dulu kebutuhan kulit kita apa, alergi kita apa, nah mereka akan buat skincare khusus itu untuk kebutuhan kulit kita. Ini menarik sih,” jelas Vania.
Baca Juga: Tren Fashion 2021: Busana Puff Sleeves Korea Kekinian ala Artis Indonesia
Nah, itu dia Stylovers deretan kandungan dan jenis produk skincare dari brand lokal yang diprediksi akan menjadi tren di tahun 2021. Apakah kamu tertarik mencobanya?
Jangan lupa nantikan artikel mengenai Tren Skincare 2021 lainnya dalam topik Tren Fashion Beauty 2021 dari Stylo Indonesia, ya!
Ingin tahu lebih lengkap mengenai wawancara Stylo Indonesia bersama Vania @beautyandacne? Saksikan video di bawah ini, ya! (*)
#SemuaBisaCantik