6. Aplikasikan conditioner
Kondisioner sendiri sangat bagus untuk membuat rambut kita jadi lebih lembut dan gampang diatur.
Nah, kalau rambut kita sendiri sehat, kita bisa membuat rambut lebih fokus untuk memanjangkan diri, bukan fokus untuk memperbaiki diri, nih.
Selain itu, walaupun tujuan kita ingin membuat rambut lebih cepat panjang, pastikan jangan pernah aplikasikan kondisioner di kulit kepala, karena bisa bikin folikel rambut jadi lemah, sehingga membuat rambut gampang lepek dan menghambat pertumbuhannya.
Baca Juga: 4 Dampak Buruk Terlalu Sering Pakai Hair Dryer, Mulai Sekarang Kurangi Deh!
7. Keringkan rambut dengan benar
Enggak cuma sampai di sana, kita juga mesti memastikan rambut kering dengan benar dan aman, nih.
Pertama, remas rambut kita terlebih dahulu untuk mengeluarkan air berlebih yang masih terperangkap dalam rambut.
Setelah itu, gunakan handuk untuk menyerap kelebihan air dengan cara ditepuk-tepuk perlahan, bukan digosok-gosok, karena bisa merusak rambut dan mematahkannya!
Biarkan rambut kering dengan angin, bukan dengan hair dryer yang bisa membuat rambut kita jadi kering dan gampang rusak. (*)
Artikel ini telah tayang di CewekBanget.com dengan judul 7 Langkah Rahasia Saat Keramas Biar Rambut Kita Cepat Panjang!,
Penulis : Marcella Oktania