Cara Menghilangkan Mata Panda dengan Masker Kopi, Mudah Dibuat di Rumah!

By Dinda Tiara Alfianti, Rabu, 14 Oktober 2020 | 15:25 WIB
Cara Menghilangkan Mata Panda dengan Masker Kopi, Mudah Dibuat di Rumah! (Zalora.com)

Stylo Indonesia - Cara menghilangkan mata panda kerap dipertanyakan tiap wanita.

Penggunaan skincare hingga perawatan di klinik kecantikan dilakukan sebagai cara menghilangkan mata panda.

Namun, ternyata kamu bisa menghilangkan mata panda hanya dengan kopo bubuk loh, Stylovers.

Baca Juga: Kurangi Kerut dan Mata Panda dengan 4 Eye Cream Pilihan Selebriti Ini

Kandungan kafein pada kopi dipercaya dapat memudarkan lingkar hitam di area mata.

Hal ini karena kafein dapat melebarkan pembuluh darah, sehingga aliran darah di area mata jadi lebih lancar.

Kamu bisa dengan mudah membuat masker kopi ini di rumah.

Caranya, campurkan 1/2 sendok teh kopi dengan 1/2 sendok teh minyak zaitun.

Baca Juga: 5 Manfaat Masker Kopi untuk Wajah, Gampang Dibuat di Rumah Nih!

Tambahkan beberapa tetes air hingga campuran tersebut mengental seperti pasta.

Kemudian, oleskan campuran tersebut ke area mata yang menghitam dan jangan digosok.

Diamkan selama lima hingga sepuluh menit dan basuh dengan air hingga bersih.

Baca Juga: 5 Cara Tetap Aman Minum Kopi Meski Punya Sakit Asam Lambung

Lakukan perawatan ini secara rutin hingga mata panda benar-benar hilang.

Selamat mencoba Stylovers! (*)